Timnas Indonesia

Pastikan Beri Reward, Penggawa Garuda Muda Taufany Muslihuddin Akan Terima Bonus dari Pemkab Kukar

Kedatangan pemain sepak bola Timnas Indonesia U-22, Muhammad Taufany Muslihuddin di Kutai Kartanegara disambut antusias masyarakat.

TRIBUNKALTARA.COM
Pemain Timnas U-22 Indonesia, Muhammad Taufany Muslihuddin curi perhatian saat pawai atlet SEA Games 2023 di Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur. 

TRIBUNKALTARA.COM, TENGGARONG - Salah satu pemain Timnas Indonesia U-22, Muhammad Taufany Muslihuddin dipastikan akan menerima bonus dari Pemkab Kukar.

Seperti diketahui, salah satu pemain Timnas Indonesia U-22, Muhammad Taufany Muslihuddin merupakan pemain berdomisili di Kabupaten Kukar, Provinsi Kaltim.

Kedatangan pemain yang mencetak gol saat membela Timnas Indonesia U-22 di ajang Sea Games Kamboja ini juga terlihat dramatis.

Muhammad Taufany Muslihuddin diarak di jalan utama Kabupaten Kukar, setibanya pemain Borneo FC ini tiba di Bumi Mulawarman.

Baca juga: Detik-detik Mengharukan, Pemain Timnas Indonesia U-22 Taufany Muslihuddin Menangis di Pelukan Ibunya

Momen haru dirasakan Pemain Timnas Indonesia U-22 Taufany Muslihuddin saat tiba di rumahnya di Tenggarong, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.
Momen haru dirasakan Pemain Timnas Indonesia U-22 Taufany Muslihuddin saat tiba di rumahnya di Tenggarong, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur. (Tribun Kaltim)

Kedatangan pemain sepak bola Timnas Indonesia U-22, Muhammad Taufany Muslihuddin di Kutai Kartanegara disambut antusias masyarakat.

Termasuk oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara.

Penyambutan itu diwakili oleh Sekda Kukar, Sunggono yang berlangsung di Kantor Bupati Kukar, pada Sabtu (20/5/2023).

Pada penyambutan itu, Sekda Kukar, Sunggono menyampaikan permintaan maaf atas ketidakhadiran Bupati Kukar, Edi Damansyah.

Sunggono mengatakan, Bupati tengah berhalangan hadir lantaran sedang berada di luar daerah yang berkenaan dengan agenda pemerintahan.

Dalam kesempatan itu, Sekda Kukar, Sunggono juga mengucapkan terima kasih Taufany atas sumbangsih yang diberikan kepada Negara Indonesia.

"Yang paling utama kami ucapkan terima kasih atas apa yang sudah disumbangkan oleh putra terbaik dari Kutai Kartanegara dan terima kasih juga atas penyambutan semua pihak," ujar Sunggono.

Keberhasilan Taufany bersama pemain Timnas lainnya yang telah membawa pulang medali emas pada SEA Games 2023 ini pun patut diapresiasi.

Pemkab akan memberikan bonus sebagai kepada Taufany yang sudah mengharumkan nama Indonesia dan Kabupaten Kukar.

Meskipun bonus tersebut belum diutarakan bentuknya, namun bonus itu diyakini tidak akan mengecewakan bagi pemain Timnas U-22 asal Kukar itu.

Halaman
1234
Sumber: Tribun Kaltara
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    Klub
    D
    M
    S
    K
    GM
    GK
    -/+
    P
    1
    PSM Makasar
    34
    22
    9
    3
    63
    8
    35
    75
    2
    Persija Jakarta
    34
    20
    6
    8
    47
    11
    20
    66
    3
    Persib
    34
    19
    5
    10
    54
    25
    4
    62
    4
    Borneo
    34
    16
    9
    9
    64
    18
    24
    57
    5
    Bali United
    34
    16
    6
    12
    67
    21
    14
    54
    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved