Liga Champions
Tinggalkan AC Milan, Brahim Diaz Bakal jadi Pemulus Kedatangan Jude Bellingham ke Real Madrid
Di sisi lain, rumor keterlibatan Brahim Diaz dalam negosiasi Real Madrid dengan Borussia Dortmund dibantah pakar transfer Fabrizio Romano.
Penulis: Titik Wahyuningsih | Editor: Sumarsono
TRIBUNKALTARA.COM - AC Milan harus bersiap melepas salah satu pemain terbaiknya, Brahim Diaz kembali ke Real Madrid.
Playmaker AC Milan itu dilaporkan akan dijadikan pemulus oleh Real Madrid dalam perburuan Jude Bellingham.
Diketahui, Real Madrid sedang bekerja keras mengupayakan transfer Jude Bellingham.
Los Blancos disebut-sebut sudah mencapai kesepakatan secara personal dengan pemain 19 tahun tersebut.
Transfer Jude Bellingham ke sisi Real Madrid pun hanya terkendala masalah biaya.
Baca juga: Hasil Liga Champions, Kubur Real Madrid di Ettihad, Man City ke Final Tantang Inter Milan
Borussia Dortmund dilaporkan membanderol pemainnya seharga 140 juta euro, sedangkan Real Madrid tertarik menebus Jude Bellingham senilai 100 juta euro plus bonus.

Sebagai pemulus, tim besutan Carlo Ancelotti ini disebut-sebut menawarkan Brahim Diaz.
Playmaker 23 tahun itu sedang menikmati musim yang bagus bersama AC Milan.
Kendati Brahim Diaz gagal membawa Rossoneri melaju ke final Liga Champions, pemain milik Real Madrid itu menjelma sebagai salah satu pemain penting dalam skuad AC Milan.
Terbukti dari 30 laga Serie A yang dimainkan, Brahim Diaz mengemas 24 laga di antaranya sebagai starter.
Baca juga: Allegri Bakal Ditendang, Juventus Bidik Pelatih AC Monza dan Igor Tudor dari Marseille
Secara keseluruhan, pemain jebolan akademi La Masia itu telah menyumbang 6 gol dan 4 assist dari 42 laga sejauh ini.
Pencapaian Brahim Diaz pada musim ini terbilang jauh lebih baik dari periode kedua dia memperkuat AC Milan.
Mengingat status pemain 23 tahun tersebut sebagai pemain pinjaman, Real Madrid memiliki hak penuh atas sang pemain.
Ya, Brahim Diaz diketahui telah menjalani tiga periode sebagai pemain pinjaman AC Milan.