Liga Italia
Beban Juventus Bertambah, Weston McKennie Bakal Mudik ke Turin usai Leeds Terancam Degradasi
Pembelian Weston McKennie oleh Leeds United hampir pasti tidak mungkin terjadi. Pemain 24 tahun ini akan mudik ke Juventus pada akhir musim.
Penulis: Titik Wahyuningsih | Editor: Cornel Dimas Satrio
TRIBUNKALTARA.COM - Beban klub Liga Italia, Juventus semakin bertambah, Weston McKennie akan mudik ke Turin usai Leeds United terancam degradasi.
Weston McKennie hampir pasti balik kucing ke Juventus setelah lima bulan memperkuat tim papan bawah Liga Inggris, The Whites.
Seperti diketahui, pemain asal Amerika Serikat ini dilego Juventus ke Leeds United lewat bursa transfer musim dingin Januari lalu.
Weston McKennie hijrah ke Liga Inggris melalui skema peminjaman dengan kewajiban mempermanenkan di akhir kerja sama.
Melansir Calciomercato.com, Juventus meminjamkan gelandang 24 tahun tersebut dengan biaya 1,2 juta euro untuk setengah musim.

Baca juga: Fix Tinggalkan Juventus Bulan Depan, Angel Di Maria Dikabarkan Merapat ke Barcelona
Selanjutnya, klub besutan Sam Allardyce ini berkewajiban menebus Weston McKennie dengan biaya 34,5 juta euro serta bonus yang totalnya mencapai 40 juta euro.
Operasi ini apabila berhasil tentu akan memberi keuntungan modal bagi tim Bianconeri.
Dengan dana itu, Juventus bisa memutarkannya di bursa transfer dengan mendatangkan amunisi baru.
Akan tetapi, pembelian Weston McKennie oleh Leeds United hampir pasti tidak mungkin terjadi.
Pemain 24 tahun itu sejauh ini telah mengemas 18 laga Premier League tanpa gol melainkan satu assist.
Bermain di tim yang tidak diunggulkan di Liga Inggris, Weston McKennie kesulitan tampil maksimal sebagaimana ketika memperkuat La Vecchia Signora.
Tidak hanya itu, situasi Leeds United saat ini memang tidak memungkinkan untuk mempermanenkan peminjaman penggawa Juventus.
Pasalnya, The Whites kini terancam degradasi ke kasta kedua sepak bola di Inggris yakni Liga Championship.
Saat ini, Leeds United terdampar di dasar klasemen Liga Inggris. The Whites setidaknya unggul tujuh poin dari Southampton yang berada di urutan terakhir.