Kabar Artis
Syech Zaki Akui Beri Gaji di Bawah Standar UMR, Suami Tasyi Athasyia Sebut Permintaan Karyawan
Syech Zaki, suami Tasyi Athasyia benarkan gaji karyawan di bawah standar UMR. Akui itu permintaan karyawan sendiri
TRIBUNKALTARA.COM- Syech Zaki tidak mengakui jika pihaknya menggaji karyawan di bawah standar Upah Minimum Regional atau UMR.
Menurut Syech Zaki, nomonal gaji di bawah UMR merupakan permintaan karyawannya sendiri karena sadar kapasitasnya belum cocok untuk diberi upah yang tinggi.
"Mayoritas cari experience dulu. Kalau sudah punya baru cari duit. Orang yang kami hire juga sudah tahu kapasitasnya," terang Syech Zaki dikutip Tribunnews.
Suami Tasyi Athasyia membeberkan fakta bahwa rata-rata karyawan yang ia rekrut, memang meminta gaji rendah.
"Pernah ada yang bilang, Kak, saya minta diterima. Gaji Rp1 juta juga saya terima," beber Syech Zaki.
Menurut Syech Zaki, para karyawan yang bekerja dengannya punya tingkatan upah yang berbeda sesuai masa percobaan.
Jika karyawan telah melewati masa percobaannya, makan mereka berhak mendapatkan gaji yang tinggi.
Syech Zaki bahkan mengatakan menggaji dua hingga tiga kali lipat di atas UMR apabila masa percobaan karyawan telah habis.
"Ada yang dua kali UMR, ada yang tiga kali UMR," bebernya.
Hal tersebut diungkap Syech Zaki secara terang-terangan usai istrinya terus digunjing karena dinilai tidak memperlakukan karyawannya dengan layak, termasuk soal gaji.
Diberitakan sebelumnya, Tasyi Athasyia dilapor ke polisi oleh mantan karyawannya dengan tuduhan intimidasi.
Pelapor mengaku jika pihak Tasyi Athasyia kerap mengintai rumah eks karyawannya untuk melakukan pengancaman.
Bahkan sempat beredar kabar jika manajemen Tasyi Athasyia bahkan meneror orang tua dari para mantan karyawannya untuk meminta data-data pribadi.

Syech Zaki Sebut Pelapor Istrinya Menolak Bertemu
Tasyi Athasyia dilaporkan oleh mantan karyawan buntut dari menunggak membayar gaji.
Belum Selesai Masa Iddah, Azizah Salsha Pose Mesra Bareng Mantan Anya Geraldine |
![]() |
---|
Rayakan Ultah Pasca Cerai, Azizah Salsha Pamer Bunga dan Kue, Arhan Isyaratkan Move On |
![]() |
---|
5 Fakta Erika Carlina Dilamar DJ Bravy, Rachel Vennya Nangis, Fuji Beri Pesan Manis |
![]() |
---|
4 Fakta Syifa Hadju Dilamar El Rumi, Kode Maia Estianty, Ucapan Selamat Kakak Rizky Nazar |
![]() |
---|
7 Fakta Sidang Putusan Vadel Badjideh: Vonis 9 Tahun Penjara, Ibu Pingsan, Nikita Mirzani tak Puas |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.