Kumpulan Pantun
Kumpulan Pantun Selamat Tidur Paling Romantis, Bisa untuk Pasangan, Pacar, atau Gebetan
Simak kumpulan pantun selamat tidur romantis yang bisa kamu kirim untuk orang spesial, baik pasangan, pacar maupun gebetan
TRIBUNKALTARA.COM- Berikut ini kumpulan pantun Selamat Tidur paling romantis yang bisa kamu kirim untuk pasangan, pacar maupun gebetan.
Kumpulan pantun juga bisa menjadi kata-kata pengantar tidur yang romantis.
Bagi kamu yang sering bingung merangkai kata-kata yang cocok, pantun ucapan Selamat Tidur dalam artikel ini, bisa kamu gunakan.
Dijamin, saat membaca pantun Selamat Tidur romantis dari kamu, bakal bikin doi cengar-cengir sebelum terlelap.
Bawa bakpao ke ujung Jawa
Singgah di toko membeli tinta
Kepada engkau penyejuk jiwa
Selamat bobo pacarku tercinta.
Tujuh serdadu bawa senjata
Senjata hebat membuat bangga
Selamat tidur duhai cinta
Mari membangun rumah tangga.
Pergi ke pasar beli daun salam
Pulang ke rumah lupa beli santan
Hey, kamu selamat malam
Cepat tidur jangan mikirin mantan
Halaman rumah sudah bersih
Disapu semenjak tadi pagi
Selamat tidur untuk kekasih
Semoga bertemu di alam mimpi
Di warung depan beli paku
Beli seribu dapatnya banyak
Selamat malam pujaan hatiku
Semoga tidur dengan nyenyak
Kamar baru belum diukur
Datang disewa si tukang roti
Tak jemu ku ucap selamat tidur
Untuk dirimu pemilik hati
Pergi ke Medan membawa duku
Jangan lupa mencari lintah
Selamat malam untuk cintaku
Moga harimu dipenuhi berkah
Jauhkan yang haram, baik diberi
Meski sulit tetaplah berdoa
Selamat tidur wahai bidadari
Semakin cantik kian menggoda
Ambil nampan di atas buku
Roti dipanggang berbau wangi
Selamat malam dari hatiku
Teruntuk kamu yang kusayangi
Tengah lautan membawa sampan
Taruh ikan di dalam wadah
Selamat malam wahai yang tampan
Bila kau senyum, mimpiku indah
Tomat dan sekam dimakan itik
Dibuat jamu baunya amis
Selamat malam dinda yang cantik
Semoga mimpimu berjalan manis
Jalan-jalan ke Kota Mekah
Pakai baju warnanya cokelat
Untukmu yang begitu indah
Ku ucapkan selamat istirahat
Pergi ke pasar di hari Kamis
Sampai pertigaan mobilnya mundur
Untuk kamu yang berwajah manis
Aku ucapkan selamat tidur
Bila hilang tolong gantikan
Biar tak murung wajahnya berantakan
Selamat malam aku ucapkan
Moga harimu makin menyenangkan
Ibu menjahit baju busana
Simpan jarum dalam laci
Kini malam telah tiba
Besok kita ukir kisah lagi
Burung dara burung gelatik
Terbang tinggi ke danau beku
Selamat tidur nona yang cantik
Semoga kau memimpikanku
Mencari kayu di tengah hutan
Di tengah hutan digigit lebah
Selamat tidur aku ucapkan
Semoga kamu mimpi yang indah
Jalan-jalan ke Borobudur
Lihat ayam terkena sangkur
Ku ucapkan selamat tidur
Tapi jangan pakai mendengkur.
Lihat kolam jatuh permata
Cincin emas juga terbawa
Selamat malam duhai cinta
Sebelum tidur mari berdoa
Sebelum tidur makan acar
Nabrak pintu kaki memar
Selamat malam untuk pacar
Semoga aku segera dilamar
Ada adik sedang belajar
Eh, tiba-tiba ada tamu
Selamat malam duhai pacar
Mimpikan aku dalam tidurmu
Dagang molen dapat laba
Labanya buat beli ikan kakap
Malam kembali telah tiba
Semoga sayang tertidur lelap
Suara teriak amat lantang
Semua benda ikut bergoyang
Gelap malam telah datang
Selamat tidur duhai sayang
Ke Mamuju membeli kemeja
Kemeja biru di depan gereja
Met tidur bunga seroja
Teruntuk dirimu yang kupuja.
Baca juga: Simak Kumpulan Pantun Selamat Pagi, Rekomendasi Kata-kata yang Bisa Bikin Happy dan Gak Boring
Pinggir sungai banyak sampah
Airnya jatuh ke tanah rendah
Kasih sayang semakin berlimpah
Saat tidurku menjadi indah.
Bunga harum bernama selasih
Tumbuh liar di pinggir kali
Selamat tidur duhai kekasih
Hidup yang hampa gairah kembali.
Interviwu memakai lipstik
Jangan lupa pakai batik
Selamat tidur Cantik…
Cintaku ini cinta yang otentik.
Pergi ke hutan ketemu ranjau
Ranjau ungu terlihat berkilau
Kasih sayang tumbuh menghijau
Bunga tidurku tak lagi galau.
Putih melayang si burung nuri
Terbang jauh ditangkap petani
Kasih sayangku amatlah murni
Seperti tidur di permadani.
Perahu berlabuh ke tepian
Dari hulu sungai Asahan
Daripada tidurmu kesepian
Mending cepat kita nikahan.
Baca juga: Kumpulan Pantun Spesial Seputar Idul Adha, Lucu dan Unik untuk Dibagikan ke Teman hingga Kerabat
Pita merah jatuh di jalan
Tinggal satu di dalam rantang
Mimpiku indah bagai rembulan
Dipagari dengan bintang gemintang.
Ada pensil di atas buku
Kayunya berbau wangi
Selamat tidur dari hatiku
Teruntuk kamu yang kusayangi
Cokelat dimakan di atas loyang
Butuhkan waktu cukup sehari
Selamat tidur pacarku tersayang
Semoga bahagia sepanjang hari
Buah berduri jatuh di papan
Tomat dimakan para dayang
Kututup hari dengan ucapan
Selamat tidur kekasihku sayang
Untuk apa emas permata
Kalau hatinya terasa suram
Untuk kamu yang berwajah jelita
Ku ucapkan selamat malam
Naik ke gunung jalan berliku
Bagaimana bermain gundu
Selamat tidur wahai kekasihku
Sebut namaku kalau rindu
(*)
| 25 Pantun Minta Putus, Cara Akhiri Hubungan Tanpa Banyak Drama |
|
|---|
| 34 Pantun Hujan, Bangkitkan Memori Masa Lalu, Bisa jadi Caption Medsos |
|
|---|
| 20 Pantun Assalamualaikum, Cocok jadi Ide Pembuka Acara buat MC |
|
|---|
| 37 Pantun Ulang Tahun buat Pacar, Ucapan Romantis Bikin Hati Meleleh |
|
|---|
| 31 Pantun Selamat Pagi buat Pacar, Ucapan Manis Bikin Mood Naik Seharian |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltara/foto/bank/originals/Pantun-selamat-malam-ucapan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.