Liga Italia
Intip Peluang Juventus dan Chelsea Tukar Guling Vlahovic-Lukaku, Bianconeri Paling Diuntungkan
The Blues akan mengambil risiko dengan bertaruh pada Dusan Vlahovic yang kebugarannya terganggu dan hanya mencatatkan 14 gol dan 4 assist musim lalu.
Penulis: Titik Wahyuningsih | Editor: Cornel Dimas Satrio
Meski begitu, Juventus masih berpeluang mendatangkan Romelu Lukaku sebab Chelsea dikabarkan tertarik membuka negosiasi tukar guling.
Hal itu sebagaimana yang disampaikan pakar transfer kenamaan, Fabrizio Romano lewat cuitan di akun Twitter resminya.
Dilaporkan, Dusan Vlahovic merupakan pemain yang disukai pelatih Chelsea, Mauricio Pochettino.
The Blues akan mengambil risiko dengan bertaruh pada Dusan Vlahovic yang kebugarannya terganggu dan hanya mencatatkan 14 gol dan empat assist pada musim lalu.
Sementara Juventus akan mendapatkan pemain berusia 30 tahun yang kebugarannya juga sempat bermasalah pada tahun lalu namun dengan statistik yang lebih unggul dari Vlahovic.
Tidak hanya itu, Juventus juga menginginkan mahar yang nilainya mencapai 50 juta euro untuk melepaskan Dusan Vlahovic ke Stamford Bridge.

Baca juga: Juventus Datangkan Timothy Castagne, Allegri akan Tumbalkan 4 Pemain yang Tidak Dibutuhkan
Bianconeri tidak hanya akan memuaskan Allegri dengan mendatangkan Romelu Lukaku tetapi juga bisa menikmati hasi penjualan Dusan Vlahovic.
Bisa dibilang, Juventus akan diuntungkan ketimbang Chelsea dalam proyek tukar guling ini.
Namun begitu, belum ada pembicaraan lebih lanjut antara Juventus dengan Chelsea.
Juventus tumbalkan empat pemain
Juventus akan menumbalkan empat pemainnya demi mendatangkan Timothy Castagne, deretan pemain tersebut tidak masuk skema Massimiliano Allegri.
Juventus memburu Timothy Castagne untuk memperkuat sayap kanan.
Juru taktik Juventus, Massimiliano Allegri menyukai sosok Timothy Castagne, eks Atalanta yang saat ini memeperkuat Leicester City.
Pemain asal Belgia yang hijrah ke Liga Inggris itu kini tersedia di bursa transfer mengingat Leicester City tedegradasi.
Sejatinya, pemain 27 tahun ini cukup diandalkan dalam skuad The Foxes. Musim kemarin, Timothy Castagne mencetak dua gol dan empat assist dari 42 laga di semua ajang.
Baca juga: Syarat Juventus Datangkan Timothy Castagne ke Turin, Giuntoli Harus Singkirkan Pemain Ini
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.