Liga 1
Stadion Segiri Samarinda Jadi Target Renovasi dari Kementerian PUPR, Mulai Himpun Data dan Susun DED
Stadion Segiri Samarinda sebagai venue pertandingan Liga 1 jadi target renovasi Kementerian PUPR, kemarin mulai pengumpulan data dan menyusun DED.
TRIBUNKALTARA.COM, SAMARINDA – Stadion Segiri Samarinda sebagai venue pertandingan Liga 1 jadi target renovasi Kementerian PUPR, kemarin mulai dilakukan pengumpulan data dan menyusun DED.
Tim Direktorat Prasarana Strategis Kementerian PUPR (Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat) meninjau kondisi Stadion Segiri Samarinda, Selasa (8/8/2023).
Peninjauan ini merupakan kali kedua, setelah sebelumnya dilakukan pada November 2022 lalu.
Ketua Tim Direktorat Prasarana Strategis Kementerian PUPR, Anita Listyarini mengumpulkan data dan dokumen pendukung guna menyusun Detail Engineering Design (DED).
Hal ini langkah awal untuk merenovasi Stadion Segiri Samarinda.
"Kami mendapat amanat untuk merenovasi stadion - stadion yang dipakai Liga 1, salah satunya Stadion Segiri.
Kami saat ini kumpulkan data DED untuk renovasi," ungkapnya kepada TribunKaltim.
Baca juga: Angin Segar Borneo FC, Stadion Segiri Akan Direnovasi, Jajaran Menteri PUPR ke Markas Pesut Etam
Nantinya, lanjut Anita, berdasarkan data dan dokumen DED tersebutlah, maka akan diketahui kebutuhan anggaran dan renovasi apa saja.
Untuk waktunya tentu menyesuaikan dengan bergulirnya kompetisi BRI Liga 1, sehingga perlu didiskusikan dengan manajemen dari tim yang memakai stadion tersebut.
"Di Samarinda ini kan timnya Borneo FC Samarinda, jadi akan kami bicarakan lagi soal itu bersama mereka, supaya sama-sama punya waktu untuk dipersiapkan," jelasnya.
Disinggung soal stadion-stadion lainnya yang ada di Kaltim ini, ia tegaskan pihaknya kali ini hanya fokus pada stadion yang digunakan di Liga 1.
"Kami hanya meninjau stadion yang digunakan untuk pertandingan Liga 1. Adapun untuk lapangan latihan dan sebagainya tidak masuk lingkup PUPR," pungkasnya.
Baca juga: Dari Mana Dana Renovasi JIS? Erick Thohir Akan Temui Sri Mulyani, Bahas Pendanaan Piala Dunia U-17
Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) GOR Segiri Samarinda, Aspian Noor mengharapkan bantuan Kementerian PUPR maksimal dalam merenovasi Stadion Segiri Samarinda.
Pasalnya, kata Aspian Noor, Stadion Segiri Samarinda merupakan ikon Kota Samarinda, dan letaknya di tengah kota.
"Maksimalah dibantu kalau bisa keseluruhannya. Yang jelas apa yang jadi kebutuhan dibantu maksimal, dan kalau bisa lebih mengapa tidak," tuturnya.
Ikut Jejak Persebaya hingga Persib, PSM Makassar Bakal Jajal Klub Luar Negeri Jelang Kick Off Liga 1 |
![]() |
---|
Alasan Resky Fandi Gabung ke PSM Makassar di Liga 1, Dulu Jagoan PSIS Semarang dan Persija Jakarta |
![]() |
---|
Ini Sosok Penting di Balik Gabungnya Savio Roberto ke PSM Makassar di Liga 1, Penerus Wiljan Pluim? |
![]() |
---|
Alex Tanque Punya Misi tak Main-main Bareng PSM Makassar, Ancaman ke Persib hingga Persija di Liga 1 |
![]() |
---|
Kapan Yuran Fernandes Bisa Bela PSM Makassar di Liga 1 Lagi? Ini Bocoran Terbaru Elite Juku Eja |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.