Liga Italia
Lihat Messi Angkat Ballon d'Or 2023, Lautaro Martinez Umbar Janji ke Inter Milan
Reaksi Lautaro Martinez lihat Lionel Messi angkat trofi Ballon dOr 2023, Kapten Inter Milan umbar janji ke Nerazzurri, usai namanya masuk urutan ke 20
TRIBUNKALTARA.COM - Reaksi Lautaro Martinez saat lihat Lionel Messi angkat trofi Ballon dOr 2023, Kapten Inter Milan ini umbar janji ke Nerazzurri, usai namanya masuk urutan ke 20.
Penghargaan Ballon dOr 2023 menyisakan kesan tersendiri bagi Kapten Inter Milan, Lautaro Martinez, yang turut hadir di Theatre du Chatelet, Perancis, pada Senin (30/10/2023) malam.
Kapten Inter Milan itu hanya menjadi pemanis setelah seniornya, Lionel Messi berhak memenangkan Ballon dOr 2023.
Itu menjadi gelar Ballon dOr kedelapan sepanjang karier Lionel Messi.
Sebelumnya, striker Argentina itu menyabet trofi bergengsi itu pada edisi 2009, 2010, 2011, 2012, 2015, 2019, dan 2021.

Baca juga: Kejadian Menarik di Laga Inter Milan vs AS Roma: Sikap Dingin Lautaro ke Lukaku hingga Teror Pluit
Melihat Lionel Messi menegaskan dominasinya sebagai pemain terbaik versi Ballon dOr, Lautaro Martinez ikut bergembira.
Bersama dengan pemain Juara Piala Dunia 2022 lainnya seperti Julian Alvarez dan Emiliano Martinez, Kapten Inter Milan ini turut menemani Lionel Messi ketika memamerkan trofi Ballon d'Or.
Menurut Lautaro Martinez, Lionel Messi layak mendominasi penghargaan tersebut, lantaran bisa menjaga konsistensinya di level tinggi selama bertahun-tahun.
"Sayangnya, dia harus berbagi era ini dengan Cristiano Ronaldo, jika tidak, Messi akan memenangkan 15 Ballon dOr," kata Lautaro Martinez kepada ESPN.
Sebenarnya Lautaro Martinez juga masuk dalam nominasi peraih Ballon dOr 2023.
Masuknya Lautaro Martinez dalam nominasi tak lepas dari penampilan apiknya bersama Timnas Argentina dan Inter Milan musim lalu.
Bersama Lionel Messi, Lautaro Martinez turut mengangkat trofi Piala Dunia 2022 untuk Timnas Argentina.
"Tentu paling berkesan adalah gol penalti melawan Belanda yang saya ciptakan untuk menentukan kami ke final.
Saya sering memikirkannya dan merupakan kepuasan besar bisa mencetak golnya," ujar top skor sementara Liga Italia Serie A ini.

Baca juga: 180 Jurnalis dari Seluruh Dunia Sumbang Suara, Lionel Messi Terdepan Menangkan Ballon dOr 2023
Di level klub, Lautaro Martinez menjadi senjata lini depan Inter Milan dengan torehan 28 gol dan 11 asist dari 57 penampilan.
Berkat peran Lautaro Martinez, Inter Milan berhasil tampil di dua final yaitu Liga Champions dan Coppa Italia.
Sayang, Lautaro Martinez gagal mengantarkan Inter Milan juara Liga Champions usai dikalahkan Manchester City dengan skor tipis 0-1.
Pada akhirnya semua pencapaian Lautaro Martinez musim lalu tak dapat menggugah para voters untuk memilihnya bersaing di 10 besar.
Kapten Inter Milan ini harus puas di urutan 20 nominasi Ballon dOr 2023.
Bahkan Lautaro Martinez masih kalah dari rivalnya di Serie A, Victor Osimhen yang menduduki urutan ke-8 dan Khvicha Kvaratskhelia di peringkat 17.
Kendati demikian, penyerang 26 tahun ini tetap kalem dengan fakta tersebut.
Baginya, menyaksikan Lionel Messi mengangkat trofi Ballon dOr dari dekat adalah mimpi yang menjadi nyata.
"Sangat penting bagi saya untuk berada di sini malam ini. Antara Ballon d'Or dan Piala Dunia, jelas saya mewujudkan mimpi dan berada di sini sangat menyenangkan," ungkap penyerang yang dilirik Real Madrid itu.
"Musim lalu saya bermain di dua final terpenting dalam sepak bola dan malam ini adalah hadiah atas kerja dan pengorbanan yang telah saya lakukan," ucapnya menambahkan.

Baca juga: Muda dan Bergelimang Prestasi, Haaland Percaya Diri Singkirkan Messi Rebut Ballon dOr 2023
Janji ke Inter Milan
Musim ini adalah masa pembuktian Lautaro Martinez menjadi pewaris Lionel Messi.
Walaupun secara karakter keduanya berbeda, namun statistik membuktikan, Lautaro Martinez menunjukkan peran yang berkembang bersama Inter Milan.
Lautaro kini telah mencetak 12 gol dan 2 assist dari 13 penampilan di semua kompetisi.
Tidak ada pemain Argentina lainnya, termasuk Lionel Messi yang mencapai torehan itu selain Lautaro Martinez.
Jika ia mampu tampil konsisten sampai akhir musim, dan berhasil membawa Inter Milan meraih trofi bergengsi, bukan tidak mungkin Lautaro Martinez menyabet Ballon d Or edisi selanjutnya.
Namun tak sedikit yang meragukan trofi tersebut bisa didapat Lautaro Martinez apalagi kalau sang penyerang masih memperkuat Inter Milan.
Meskipun meraih trofi bergengsi, Lautaro Martinez diprediksi akan sulit meraih Ballon dOr jika tetap bertahan di Inter Milan.
Kepindahannya ke Real Madrid justru akan memudahkan Lautaro Martinez bersaing konsisten di Ballon dOr.
Menanggapi spekulasi itu, Lautaro Martinez berjanji akan tetap setia bersama Inter Milan.
"Real Madrid? Tentu saja kita sedang membicarakan tim yang sangat besar, namun pikiran dan hati saya selalu tertuju pada Inter," ucapnya.

Baca juga: Kapten Inter Milan Lautaro Martinez Selalu Sial di Liga Champions, Inzaghi Pasang Badan
Lautaro bangga dengan pencapaiannya di Inter Milan, sekaligus tertantang untuk bisa memberikan banyak gelar untuk Nerazzurri.
Bukti kebanggaan penyerang berjulukan El Toro ini terlihat ketika ia memberikan pesan untuk fans dan para pemain Inter Milan saat penghargaan Ballon dOr 2023.
"Saya ingin memberikan pelukan erat kepada kalian. Saya bangga pada kalian dan rekan satu tim saya.
Saya membawa kalian dalam hati saya dan... Forza Inter," ungkap Lautaro martinez dalam video yang diunggah di medsos Nerazzurri.
Daftar Peraih Penghargaan Balllon d’Or 2023
Pemain Terbaik: Lionel Messi (Inter Miami-PSG)
Penyerang Terbaik (Gerd Mueller Trophy): Erling Haaland
Pemain U21 Terbaik (Kopa Trophy): Jude Bellingham
Kiper Terbaik (Yachine Trophy): Emiliano Martinez
Pesepak Bola Wanita Terbaik: Aitana Bonmati (Barcelona)
Tim Terbaik: Manchester City
Ranking Ballon d'Or 2023:
- Lionel Messi (Inter Miami)
- Erling Haaland (Man City)
- Kylian Mbappe (PSG)
- Kevin De Bruyne (Man City)
- Rodri (Man City)
- Vinicius Junior (Real Madrid)
- Julian Alvarez (Man City)
- Victor Osimhen ( Napoli )
- Bernardo Silva (Man City)
- Luka Modric (Real Madrid)
- Mohamed Salah (Liverpool)
- Robert Lewandowski (Barcelona)
- Yassine Bounou (Sevilla)
- Ilkay Guendogan (Barcelona)
- Emiliano Martinez (Aston Villa)
- Karim Benzema (Al Ittihad)
- Khvicha Kvaratskhelia (Napoli)
- Jude Bellingham (Real Madrid)
- Harry Kane (Bayern Muenchen)
- Lautaro Martinez (Inter Milan)
- Antoine Griezmann (Atletico)
- Kim Min-jae (Bayern Muenchen)
- Andre Onana (Man United)
- Bukayo Saka (Arsenal)
- Josko Gvardiol (Man City)
- Jamal Musiala (Bayern Muenchen)
- Nicolo Barella (Inter Milan)
- Martin Odegaard (Arsenal)
- Randal Kolo Muani (PSG)
- Ruben Dias (Man City)
(*)
Jangan Lupa Like Fanpage Facebook TribunKaltara.com
Follow Twitter Tribun Kaltara Redaksi
Follow Instagram tribun_kaltara
TikTok tribunkaltara.com
YouTube Shorts TribunKaltara.com
Subscribes YouTube Tribun Kaltara Official
Ketegangan Antara De Bruyne dan Conte Mencuat Usai Napoli Dihajar AC Milan di Liga Italia |
![]() |
---|
Intip 5 Besar Klasemen Liga Italia: AC Milan Bertahta Kangkangi Napoli, Inter Milan Pepet Juventus |
![]() |
---|
AC Milan Rayu Madrid Lepaskan Gonzalo Garcia di Januari 2026, Amunisi Baru Lini Depan Allegri |
![]() |
---|
Lautaro Martinez Akhirnya Nyekor Lagi, Cagliari jadi Tim Paling Sering Dibobol Kapten Inter Milan |
![]() |
---|
Intip Rekor Pertemuan Allegri dan Conte Jelang AC Milan vs Napoli di Serie A, Siapa Terbaik? |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.