Liga Italia
Inter Milan Tanpa Barella dan Calhanoglu di Liga Italia, Lini Tengah Nerazzurri Darurat
Inter Milan kehilangan Nicolo Barella dan Hakan Calhanoglu jelang laga kontra Fiorentina di Liga Italia Serie A, lini tengah Nerazzurri darurat.
TRIBUNKALTARA.COM - Inter Milan kehilangan Nicolo Barella dan Hakan Calhanoglu di Liga Italia Serie A, lini tengah Nerazzurri darurat.
Setelah membawa pulang trofi Piala Super Italia, Inter Milan dilarang berlama-lama dengan euforia juara.
Anak asuh Simone Inzaghi sudah harus mengalihkan fokus lain ke Liga Italia Serie A.
Pasalnya, Inter Milan akan menghadapi laga berat dengan bertandang ke markas Fiorentina pada giornata 22 Serie A.
Duel Fiorentina vs Inter Milan akan berlangsung di Stadion Artemio Franchi, Senin (29/1/2024) pukul 02.45 WIB.
Kemenangan di Piala Super Italia melawan Napoli menyisakan masalah baru bagi Inter Milan jelang bersua Fiorentina.
Klub berjulukan Nerazzurri ini harus kehilangan dua gelandang kreatif, Nicolo Barella dan Hakan Calhanoglu.
Dua bintang Inter Milan itu harus melewatkan laga kontra Fiorentina karena skorsing akumulasi kartu kuning.
Kartu kuning yang didapat Hakan Calhanoglu dan Nicolo Barella di Piala Super Italia berpengaruh pada akumulasi kartu mereka di Serie A.
Barella mendapat kartu kuning pada menit ke-55 melawan Napoli, karena melanggar Cajuste dan melancarkan protes keras ke wasit.

Baca juga: Girangnya Lautaro Martinez Bawa Inter Milan Juara Piala Super Italia, Ajak Curva Nord Angkat Trofi
Kartu kuning yang didapat Nicolo Barella disesalkan Simone Inzaghi.
Menurut Simone Inzaghi, Nicolo Barella tidak seharusnya melakukan hal yang berpotensi merugikan tim.
"Dia sedang berusaha (mencegah kartu kuning), Barella pemain top tapi dia harus berkembang dalam hal-hal semacam ini," kata Simone Inzaghi seusai pertandingan kontra Napoli.
Inzaghi berharap Nicolo Barella untuk belajar dari pengalamannya, terutama menghindari protes yang berakibat kartu.
"Ada wasit yang membuat keputusan, pada saat itu dia (Barella) membuat kami rugi, tapi tahun ini dia sudah meningkat dibandingkan dua tahun pertama kedatangan saya dan dia harus berkembang lebih jauh," ungkap Simone Inzaghi.

Baca juga: Juara Piala Super Italia Inter Milan Diwarnai Kontroversi, Walter Mazzari Sampai Mencak-mencak
Barella sebenarnya menjadi pemain penting bagi Inter Milan, lantaran telah menyumbangkan 4 assist dan dua gol dari 20 pertandingan di Serie A.
Bahkan Nicolo Barella tampil impresif dan menjadi man of the match saat Inter Milan mengalahkan Lazio di semifinal Piala Super Italia.
Sayangnya, Nicolo Barella gagal mempertahankan konsistensinya di final Supercoppa Italia.
Permainannya lebih banyak merugikan tim ketimbang memberikan kontribusi sejak kick off.
Terbukti Simone Inzaghi langsung menggantikannya dengan Davide Frattesi.
Situasi serupa terjadi pada Hakan Calhanoglu yang akan absen di laga kontra Fiorentina akibat kartu kuning.
Gelandang asal Turki itu mendapat kartu kuning ketika menghadapi AC Monza, yang membuat akumulasi kartunya sudah cukup memaksa Hakan Calhanoglu absen di markas Fiorentina.
Kehilangan Hakan Calhanoglu menajdi pukulan paling telak bagi Nerazzurri.
Pasalnya, Hakan Calhanoglu memberikan kontribusi penting dalam 9 gol di Serie A, mayoritas melalui titik putih.
Ia juga menjadi poros Inter Milan dalam membangun serangan.

Baca juga: Inter Milan Rebut Trofi Piala Super Italia dari Napoli, Simone Inzaghi Torehkan Rekor Gemilang
Tanpa Hakan Calhanoglu, Simone Inzaghi tidak memiliki pemain pelapis dengan kemampuan serupa.
Hanya tersisa Kristjan Asllani yang biasa diplot sebagai deep-lying playmaker Inter Milan.
Sayangnya, Kristjan Asllani minim kesempatan bermain yang membuat kemampuannya masih diragukan di tim inti Nerazzurri.
Selain Kristjan Asllani dan Davide Frattesi yang disiapkan Simone Inzaghi sebagai alternatif pengganti, Inter Milan masih mempunyai Stefano Sensi dan Davy Klaassen.
Masih ada waktu bagi Simone Inzaghi untuk meramu siasat lini tengah tanpa Hakan Calhanoglu dan Nicolo Barella.
Kemungkinan Davide Frattesi dan Kristjan Asllani yang akan memulai laga dari starting XI.

Baca juga: Davide Frattesi Masih Sulit Tembus Tim Inti Inter Milan, Eks Gelandang Sassuolo Curhat
Sementara itu, bek tengah Alessandro Bastoni juga masih dipantau kondisinya jelang duel melawan Fiorentina.
Bek asal Italia itu mengalami cedera otot aduktor ketika semifinal Supercoppa Italia.
Akibat cedera tersebut, Alessandro Bastoni tak bermain di final, dan terancam absen melawan Fiorentina.
Tanpa Bastoni juga akan menjadi masalah baru bagi Simone Inzaghi, lantaran hanya tersisa Francesco Acerbi di posisi ideal bek tengah berkaki kiri.
Fisik dan stamina Acerbi sudah tidak muda lagi dan rawan kelelahan, mengingat ia bermain full time di laga terakhir Inter Milan melawan Napoli.
(*)
(TribunKaltara.com/ Cornel Dimas Satrio K)
Jangan Lupa Like Fanpage Facebook TribunKaltara.com
Follow Twitter Tribun Kaltara Redaksi
Follow Instagram tribun_kaltara
TikTok tribunkaltara.com
YouTube Shorts TribunKaltara.com
Subscribes YouTube Tribun Kaltara Official
Inter Milan
Nicolo Barella
Hakan Calhanoglu
Nerazzurri
Liga Italia
Serie A
akumulasi kartu kuning
Fiorentina
Simone Inzaghi
TribunKaltara.com
Leao jadi Masalah AC Milan Setelah Pulih dari Cedera, Panen Kritikan dari Pelatih hingga Rekan Setim |
![]() |
---|
Jeda Internasional Bikin Allegri Resah, 3 Pemainnya Berpotensi Absen di Pekan ke-7 Liga Italia |
![]() |
---|
Inter Milan Bidik Kiper Asal Jerman, Kandidat Kuat Penerus Yann Sommer |
![]() |
---|
AC Milan Incar Bek Man United Usai Ditolak Liverpool untuk Rekrut Joe Gomez |
![]() |
---|
Maklumi Pulisic Gagal Penalti, Allegri Malah Soroti Leao Usai AC Milan Gagal Menang Lawan Juventus |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.