Liga Italia
Mendadak Taremi Batalkan Tes Medis di Inter Milan, Bomber Iran Berubah Pikiran?
Rencana Inter Milan merekrut Mehdi Taremi secara gratis menemui hambatan, penyerang asal Iran kemugkinan berubah pikiran, Marko Arnautovic terseret.
Sayangnya, penampilan Mehdi Taremi tak bertuah bagi Iran, mengingat mereka tersingkir di semifinal usai takluk dari Qatar.

Baca juga: Inter Milan Tertimpa Masalah Baru, Buntut Aksi Nekat Simone Inzaghi Beri Instruksi via Video Call
Arnautovic Terseret
Sementara itu, pembatalan tes medis Mehdi Taremi disebut-sebut juga ikut menyeret penyerang Inter Milan Marko Arnautovic.
Meski pengaruhnya tidak langsung, Mehdi Taremi bisa saja berubah pikiran dan membatalkan negosiasinya dengan Nerazzurri karena status Marko Arnautovic.
Sebelumnya, Mehdi Taremi memang diincar Inter Milan untuk menjadi pelapis Lautaro Martinez dan Marcus Thuram musim depan.
Taremi akan diplot sebagai penyerang pelapis di skuad Nerazzurri, lantaran Marko Arnautovic dan Alexis Sanchez tidak memberi dampak signifikan dari bangku cadangan.
Tetapi, situasinya saat ini berubah, menyusul Marko Arnautovic yang resmi menjadi pemain permanen di Inter Milan.
Itu terjadi setelah kemenangan Inter Milan melawan AS Roma akhir pekan kemarin, yang memaksa manajemen menebus Marko Arnautovic secara permanen.
Dikabarkan, Inter Milan harus membayar 4 juta euro kepada Bologna sesuai kesepakatan di musim panas lalu, terait jumlah penampilan dan poin yang diraih Nerazzurri pada Februari 2024.
Inter Milan juga wajib membayarkan 2 juta euro bonus yang masuk dalam skema pembelian Arnautovic.

Baca juga: Demi Dapatkan Albert Gudmundsson dari Genoa, Inter Milan akan Tumbalkan Marko Arnautovic
Status ini, membuat Inter Milan sulit untuk melepas Marko Arnautovic musim depan.
Penyerang asal Austria itu harus bertahan semusim lagi untuk bisa dilepas secara gratis pada musim berikutnya.
Satu-satunya ruang kosong yang ada di lini depan yaitu milik Alexis Sanchez yang musim depan akan dilepas secara gratis.
Taremi bisa bergabung sebagai pengganti Alexis Sanchez musim depan.
Namun untuk kebutuhan taktik, sulit rasanya bagi Inter Milan memiliki dua bomber pelapis dengan karakter yang sama sebagai penyerang murni, yakni Marko Arnautovic dan Mehdi Taremi.
3 Pemain Kunci AC Milan akan Lewatkan Duel Lawan Udinese karena Cedera, Ini Kata Allegri |
![]() |
---|
Intip Catatan Apik Emil Audero di Serie A Pekan ke-3, Kiper Legend Man United Kalah Jauh |
![]() |
---|
Cedera Jelang Laga Penting AS Roma, Dybala Absen Lawan Lazio di Derby della Capitale Serie A |
![]() |
---|
Modric Pemain Tertua ke-3 Cetak Gol di Serie A, Gelandang Veteran jadi Inspirasi Kemenangan AC Milan |
![]() |
---|
Biang Kerok Inter Milan Kalah Lawan Juventus di Serie A Liga Italia, Cristian Chivu Kecewa |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.