Liga Champions

Sommer Berjuang Sendiri saat Inter Milan Tampil Payah, Thuram dan Lautaro Martinez Kehabisan Bensin

Kiper Inter Milan, Yann Sommer berjuang sendiri saat Nerazzurri tampil payah di Liga Champions, Marcus Thuram dan Lautaro Martinez kehabisan bensin.

inter.it
Penyelamatan kiper Inter Milan, Yann Sommer dari ancaman penyerang Atletico Madrid Antoine Griezmann, pada babak 16 besar Liga Champions, di Civitas Metropolitano, Kamis (14/3/2024). (inter.it) 

Aksi bek asal Prancis itu justru mengarah ke Antoine Griezmann yang berdiri di kotak penalti tepat di depan Yann Sommer.

Tanpa pikir panjang, Antoine Griezmann meneruskan bola ke gawang.

Selebrasi Antoine Griezmann ketika mencetak gol pada pertandingan Atletico vs Inter Milan, babak 16 besar Liga Champions, di Civitas Metropolitano, Kamis (14/3/2024).
Selebrasi Antoine Griezmann ketika mencetak gol pada pertandingan Atletico vs Inter Milan, babak 16 besar Liga Champions, di Civitas Metropolitano, Kamis (14/3/2024). (Twitter / @championsleague)

Baca juga: Hasil Liga Champions Atletico vs Inter Milan, Depay Paksa Laga Berlanjut ke Perpanjangan Waktu

Sedangkan gol kedua Atletico Madrid tercipta karena Stefan De Vrij terlambat menutup pergerakan kompatriotnya yang membela Atletico Madrid, Memphis Depay.

De Vrij seolah tertidur saat Memphis Depay mendapatkan bola di kotak penalti Inter Milan.

Dengan mudah Depay menaklukkan gawang Yann Sommer untuk membuat kedudukan berubah menjadi 2-1.

Selain lini belakang, Yann Sommer juga mengkritik lini depan Inter Milan yang kurang klinis.

Duet Lautaro Martinez dan Marcus Thuram seolah kehabisan bensin, mengingat keduanya tak bisa berbuat banyak di depan gawang.

Lautaro Martinez tak menciptakan peluang berarti ke gawang Jan Oblak.

Sedangkan Marcus Thuram menyiakan peluang emas di depan gawang dengan melepaskan tembakan yang terlalu deras hingga tak menemui sasaran.

Padahal saat itu, Marcus Thuram sudah berhadapan satu lawan satu dengan Jan Oblak tanpa gangguan.

"Sangat sulit karena kami seharusnya bisa mencetak lebih banyak gol," kata Yann Sommer kepada Inter TV.

"Hari ini suasananya rumit, inilah sepak bola ketika Anda bermain tandang.

Kami memang kurang beruntung, kami punya banyak peluang tapi para penyerang tidak bisa memanfaatkannya sebaik mungkin.

Inilah level Liga Champions, intensitasnya sangat tinggi dan segalanya bisa terjadi," ujar kiper berusia 35 tahun ini.

Marcus Thuram mandul di Liga Champions 140324
Penyerang Inter Milan, Marcus Thuram saat menghadapi Atletico Madrid pada babak 16 besar Liga Champions, di Civitas Metropolitano, Kamis (14/3/2024). (inter.it)

Baca juga: Waspada AC Milan, Inter Milan Serius Inginkan Zirkzee, Penyerang yang Naik Daun di Liga Italia

Perjuangan Yann Sommer berlanjut ke babak penalti, ia sebenarnya mampu menepis satu tendangan pemain Atletico Madrid, Saul Niguez.

Halaman 2 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved