Liga Spanyol

Real Madrid vs Barcelona, Bellingham dkk Menuju Juara, Lamine Yamal Siap Curi Panggung El Clasico

Simak prediksi Real Madrid vs Barcelona, Jude Bellingham dkk menuju juara Liga Spanyol, Lamine Yamal siap curi panggung El Clasico.

TribunKaltara.com/Cornel Dimas Satrio K
Simak prediksi Real Madrid vs Barcelona, Jude Bellingham dkk menuju juara Liga Spanyol, Lamine Yamal siap curi panggung El Clasico. (TribunKaltara.com/Cornel Dimas Satrio K) 

TRIBUNKALTARA.COM - Simak prediksi Real Madrid vs Barcelona, Jude Bellingham dkk menuju juara Liga Spanyol, Lamine Yamal siap curi panggung El Clasico.

Pertandingan pekan ke-32 LaLiga mempertemukan duel bergengsi antara Real Madrid vs Barcelona.

Laga bertajuk El Clasico antara Real Madrid vs Barcelona ini akan berlangsung pada Senin (22/4/2024) pukul 02.00 WIB.

Bagi Real Madrid, kemenangan di El Clasico adalah harga mati demi memperkuat kans juara Liga Spanyol musim ini.

Keunggulan 8 poin dari Barcelona, harus bisa dimanfaatkan Real Madrid untuk memperlebar jarak.

Jika Jude Bellingham dkk berhasil mengalahkan Barcelona pada pertemuan El Clasico dini hari nanti, maka jarak akan bertambah menjadi 11 poin.

Margin yang besar itu akan membuat Barcelona sulit mengejar Real Madrid di puncak klasemen, dengan tersisa 5 pertandingan.

Tuan rumah Los Blancos akan melakoni El Clasico dengan rasa percaya diri tinggi.

Duel Vinicius Junior dan Gavi pada laga El Clasico Barcelona vs Real Madrid di Liga Spanyol, yang digelar di Stadion Luis Companys, Sabtu (28/10/2023).
Duel Vinicius Junior dan Gavi pada laga El Clasico Barcelona vs Real Madrid di Liga Spanyol, yang digelar di Stadion Luis Companys, Sabtu (28/10/2023). (Twitter / @FCBarcelona)

Baca juga: Inter Milan Terdepan Amankan Kapten Real Madrid Nacho, Ancang-ancang Nerazzurri Kehilangan Bastoni?

Tambahan motivasi didapat Real Madrid setelah memastikan langkah ke semifinal Liga Champions, menyingkirkan juara bertahan Manchester City.

Sedangkan Barcelona mengalami situasi yang berbeda dengan Los Blancos.

Anak asuh Xavi Hernandez masih dalam kekalutan pascatersingkir dari Liga Champions.

Tak mudah bagi Barcelona untuk mengembalikan fokus setelah kekalahan.

Apalagi, lawan yang akan dihadapi adalah Real Madrid yang musim ini tampil superior dalam sisi serangan maupun bertahan.

Di LaLiga, Real Madrid menjadi tim paling produktif bersama Girona dengan torehan 67 gol.

Dari sisi bertahan, Jude Bellingham dkk paling sedikit keboolan, dengan 20 gol yang bersarang ke gawang Los Blancos.

Panggung Jude Bellingham atau Lamine Yamal?

Sementara itu, Real Madrid akan bertumpu pada Jude Bellingham di El Clasico.

Pemain berusia 20 tahun itu siap tampil memukau di laga El Clasico seperti yang ditunjukkannya pada pertemuan pertama lalu.

Dari dua laga El Clasico yang dijalani Jude Bellingham bersama Real Madrid, ia sukses mengemas 2 gol dan satu assist.

Sayangnya, saat ini Jude Bellingham dalam kondisi yang tidak baik-baik saja.

Gelandang asal Inggris tersebut sudah hampir 3 bulan tak pernah mencetak gol untuk Real Madrid.

Selebrasi Jude Bellingham saat mencetak gol dalam kemenangan Real Madrid 4-0 atas Girona pada pertandingan Liga Spanyol, di Stadion Santiago Bernabeu, Minggu (11/2/2024).
Selebrasi Jude Bellingham saat mencetak gol dalam kemenangan Real Madrid 4-0 atas Girona pada pertandingan Liga Spanyol, di Stadion Santiago Bernabeu, Minggu (11/2/2024). (Twitter / @realmadrid)

Baca juga: Tampil Gemilang Lagi Bersama Real Madrid, Kondisi Jude Bellingham Sebenarnya Memprihatinkan

Terakhir kali Jude Bellingham mencatatkan namanya di papan skor saat memborong brace dalam kemenangan 4-0 kontra Girona, pada Februari silam.

Sejak saat itu, kran gol Jude Bellingham mandek.

Ia hanya mampu menirehkan assist saat Real Madrid mengalahkan Athletic Bilabo di LaLiga dan menghadapi RB Leipzig di Liga Champions.

Jika Jude Bellingham melewatkan kesempatan apik di El Clasico, bukan tidak mungkin panggung akan dicuri wonderkid Barcelona Lamine Yamal.

Penyerang 18 tahun itu akan menjadi tumpuan Barcelona membongkar pertahanan Real Madrid.

Lamine Yamal telah mencetak 6 g gol dan 8 assist di semua kompetisi untuk Barcelona.

Ia diharapkan mampu melampiaskan kegagalannya di Liga Champions, untuk membuyarkan ambisi Real Madrid juara Liga Spanyol.

Sudah dua pertemuan yang dilalui Lamine Yamal dalam El Clasico, tetapi semuanya tanpa gol.

Kini, Lamine Yamal sudah semakin percaya diri di depan gawang.

Terutama pada laga El Clasico, Lamine Yamal siap menggetarkan panggung Santiago Bernabeu.

Ia akan menjadi pemain yang bakal merepotkan Ferland Mendy maupun Eduardo Camavinga yang dipercaua menutup ruang sisi kiri.

Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez telah menegaskan kepada Lamine Yamal untuk melampiaskan semua kegagalan untuk menumbangkan Real Madrid di El Clasico.

"Kita harus mampu mengubah keadaan. Semoga kemarahan dan rasa frustrasi, yang terjadi ini menguntungkan kami," kata Xavi Hernandez.

Selebrasi wonderkid Barcelona, Lamine Yamal ketika mencetak gol di La Liga.
Selebrasi wonderkid Barcelona, Lamine Yamal ketika mencetak gol di La Liga. (Instagram / @fcbarcelona)

Baca juga: Profil Pau Cubarsi, Wonderkid Barcelona yang Sukses Kantongi Mbappe di Liga Champions

Head to Head Real Madrid vs Barcelona

14 Januari 2024 Real Madrid 4-1 Barcelona - Super Cup

28 Oktober 2023 Barcelona 1-2 Real Madrid - LaLiga

5 April 2023 Barcelona 0-4 Real Madrid - Copa del Rey

19 Maret 2023 Barcelona 2-1 Real Madrid - LaLiga

2 Maret 2023 Real Madrid 0-1 Barcelona - Copa del Rey

Berikut prediksi susunan pemain Real Madrid vs Barcelona:

- Real Madrid (4-3-1-2)

13-Andriy Lunin

17-Lucas Vazquez

6-Nacho Fernandez

22-Antonio Ruediger

12-Eduardo Camavinga

15-Federico Valverde

8-Toni Kroos

18-Aurelien Tchouameni

21-Brahim Diaz

5-Jude Bellingham

7-Vinícius Junior

Pelatih: Carlo Ancelotti

- Barcelona (4-3-3)

1-Marc-Andre ter Stegen

23-Jules Kounde

4-Ronald Araujo

33-Pau Cubarsi

2-Joao Cancelo

8-Pedri

22-Ilkay Guendogan

21-Frenkie de Jong

27- Lamine Yamal

9-Robert Lewandowski

11-Raphinha

Pelatih: Xavi Hernandez

(*)

Berita tentang Liga Spanyol

(TribunKaltara.com/Cornel Dimas Satrio K)

Jangan Lupa Like Fanpage Facebook TribunKaltara.com

Follow Twitter Tribun Kaltara Redaksi

Follow Instagram tribun_kaltara

TikTok tribunkaltara.com

YouTube Shorts TribunKaltara.com

Subscribes YouTube Tribun Kaltara Official

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved