Euro 2024

Daftar Pemain Terbaik Piala Eropa 2024 Versi UEFA, Bellingham Terlempar, Rodri Kandidat Ballon d'Or

Intip daftar pemain terbaik Piala Eropa 2024 versi UEFA, Jude Bellingham terlempar di tengah dominasi pilar Spanyol, Rodri kandidat Ballon dOr.

Twitter / @EURO2024
Intip daftar pemain terbaik Piala Eropa 2024 versi UEFA, Jude Bellingham terlempar di tengah dominasi pilar Spanyol, Rodri kandidat Ballon dOr. (Twitter / @EURO2024) 

Lalu Fabian Ruiz tampil konsisten menjaga kedalaman lini tengah skuad beustan Luis De La Fuente.

Sedangkan Rodri adalah Pemain Terbaik Piala Eropa 2024, yang layak memimpin tim pilihan UEFA ini.

Terpilihnya Rodri sebagai Pemain Terbaik Euro 2024 dan menembus tim terbaik, jelas membuka peluang gelandang Manchester City ini untuk menyabet gelar Balon dOr.

Gelandang 28 tahun ini juga nyaris selalu tampil sebagai starter di Piala Eropa 2024.

Hanya sekali Rodri absen dari starter karena kebutuhan teknis pelatiih.

Rodri di Euro 2024 140724_1
Gelandang asal Spanyol, Rodri saat tampil di Piala Eropa 2024. (Twitter / @SEFutbol)

Baca juga: Daftar Gelar Diborong Pemain Spanyol Usai La Furia Roja Juara Euro 2024, Ada Rodri dan Lamine Yamal

Berkaca pada pencapaiannya di level klub dan internasional sepanjang 2023/2024. Rodri adalah kandidat kuat merebut Ballon dOr.

Pada 2023, Rodri turut membawa Manchester City meraih treble winners. Dilanjutkan dengan trofi Premier League, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub pada tahun 2024.

Di level internasional, Rodri juga dalam 2 tahun berturut-turut mampu membawa Spanyol meraih juara.

Tahun 2023 lalu, Rodri turut mengantarkan Spanyol merengkuh UEFA Nations League. Ditambah baru-baru ini dengan trofi Piala Eropa 2024.

Pencapaian ini membuat Rodri menjadi satu-satunya pemain yang mampu melampaui persaingan dengan Jude Bellingham dalam hal trofi maupun penghargaan individu turnamen.

Pelatih Timnas Spanyol, Luis De La Fuentejuga meyakini Rodri akan meraih Ballon dOr.

"Bagi saya, Rodri adalah Pemain Terbaik di dunia, tolong berikan dia Ballon d'Or sekarang," kata De La Fuente usai final Piala Eropa 2024.

Sementara itu, Rodri masih malu-malu soal kemungkinan memenangkan Ballon dOr.

Pasalnya, penentuan Ballon dOr berdasarkan pilihan banyak orang mulai dari perwakilan pemain, pelatih, hingga jurnalis.

Oleh sebab itu, Rodri tak terlalu beramisi soal penghargaan pemain terbaik dunia tersebut.

Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved