Berita Nasional Terkini

Mutasi Polri Terbaru 2024, Profil Kapolda Sumsel Andi Rian, Akpol 1991 Jejak Mentereng di Reserse

Di tengah mutasi Polri kali ini, TribunKaltara.com sajikan profil Kapolda Sumatera Selatan yang baru Irjen Pol Andi Rian Ryacudu Djajadi.

Editor: Amiruddin
Kolase TribunKaltara.com/Instagram @spripim.poldasulsel
Di tengah mutasi Polri kali ini, TribunKaltara.com sajikan profil Kapolda Sumatera Selatan yang baru Irjen Pol Andi Rian Ryacudu Djajadi. 

TRIBUNKALTARA.COM - Gerbong mutasi Polri terbaru September 2024 kembali bergulir di jajaran Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Kali ini, mutasi Polri ikut sasar Kapolda Sulsel Irjen Pol Andi Rian Ryacudu Djajadi.

Hasil mutasi Polri 2024, Kapolda Sulsel Irjen Pol Andi Rian Ryacudu Djajadi digeser jadi Kapolda Sumatera Selatan.

 

 

 

 

Kapolda Sulsel Irjen Pol Andi Rian Ryacudu Djajadi jadi Kapolda Sumatera Selatan sesuai mutasi Polri 2024, gantikan Irjen Rachmad Wibowo

Eks Kapolda Sumatera Selatan yakni Irjen Rachmad Wibowo, ditunjuk oleh Presiden Joko Widodo jadi Wakil Kepala Badan Siber dan Sandi Negara atau BSSN.

 

 

Di tengah mutasi Polri kali ini, TribunKaltara.com sajikan profil Kapolda Sumatera Selatan yang baru Irjen Pol Andi Rian Ryacudu Djajadi.
Di tengah mutasi Polri kali ini, TribunKaltara.com sajikan profil Kapolda Sumatera Selatan yang baru Irjen Pol Andi Rian Ryacudu Djajadi. (Kolase TribunKaltara.com/Instagram @spripim.poldasulsel dan @polisi_sumsel)

 

Baca juga: Profil Irjen Yudhiawan, Kapolda Sulsel Usai Mutasi Polri, Akpol 1991 Eks Jajaran Firli Bahuri di KPK

 

Itu artinya, eks Kapolda Sumatera Selatan yakni Irjen Rachmad Wibowo segera naik pangkat jadi Komjen Pol atau Jenderal Bintang 3.

Pasalnya, jabatan Wakil Kepala Badan Siber dan Sandi Negara atau BSSN merupakan job Komjen Pol atau Jenderal Bintang 3.

Di tengah mutasi Polri kali ini, TribunKaltara.com sajikan profil Kapolda Sumatera Selatan yang baru Irjen Pol Andi Rian Ryacudu Djajadi

Sosok Irjen Pol Andi Rian Ryacudu Djajadi merupakan Jenderal dengan latar belakang yang mentereng di reserse.

Sejumlah jabatan penting di bidang reserse, pernah dipegang oleh Irjen Pol Andi Rian Ryacudu Djajadi.

Tercatat Andi Rian Djajadi pernah jadi Kasat Resnarkoba Polrestabes Medan, Kasubdit II Ditresnarkoba Polda Sumut, Analis Kebijakan Madya Bidang Pidnarkoba Bareskrim Polri, Dirreskrimum Polda Sumut, hingga Wadirtipidum Bareskrim Polri.

Selain itu, Andi Rian pernah jabat Karokorwas PPNS Bareskrim Polri, Dirtipidum Bareskrim Polri, Kapolda Kalimantan Selatan, Kapolda Sulsel, dan terbaru jabat Kapolda Sumatera Selatan sesuai hasil mutasi Polri 2024.

Nama Andi Rian pernah jadi sorotan saat jadi penyidik kasus Ferdy Sambo, eks Kadiv Propam Polri yang terlibat dalam dugaan pemb***han ajudannya.

Saat jadi penyidik kasus Ferdy Sambo, Andi Rian masih jabat Dirtipidum Bareskrim Polri.

Belakangan, Ferdy Sambo eks Kadiv Propam Polri itu divonis seumur hidup.

Usai tangani kasus Ferdy Sambo eks Kadiv Propam Polri itu, Andi Rian promosi jadi Kapolda Kalimantan Selatan.

Jadi Kapolda Kalimantan Selatan, Andi Rian pun naik pangkat jadi Irjen Pol atau Jenderal Bintang 2.

 

Sosok Kapolda Sumsel Irjen Pol Andi Rian R Djajadi itu dikenal merupakan rekan seangkatan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Akpol 1991.
Sosok Kapolda Sumsel  yang baru itu yakni Irjen Pol Andi Rian R Djajadi itu dikenal merupakan rekan seangkatan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Akpol 1991. (Kolase TribunKaltara.com/Instagram @spripim.poldasulsel)

 

Baca juga: Mutasi Polri: Kapolri Ganti Kapolda Sulsel Irjen Andi Rian, Jenderal Eks Penyidik KPK Penggantinya

Profil Andi Rian R Djajadi

Nama lengkapnya Irjen. Pol. Andi Rian Ryacudu Djajadi, S.I.K., M.

Namanya biasa disingkat Andi Rian R Djajadi.

Irjen Andi Rian R Djajadi lahir di Makassar, Sulsel, 25 Agustus 1968.

Andi Rian R Djajadi merupakan lulusan Akpol 1991.

Jenderal Bintang 2 ini berpengalaman dalam bidang reserse.

Perwira tinggi Polri mengemban amanat sebagai Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan, sejak 7 Desember 2023 

Sebelumnya, Andi Rian R Djajadi menjabat Kapolda Kalsel.

 

 

FOTO Kapolda Sumsel yang baru yakni Irjen Pol Andi Rian dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo (kanan).
FOTO Kapolda Sumsel yang baru yakni Irjen Pol Andi Rian dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo (kanan). (Kolase TribunKaltara.com/Tribun Timur-Edi Sumardi dan WARTA KOTA/ANGGA BHAGYA NUGRAHA)

 

Baca juga: Profil Irjen Nanang Avianto, Akpol 1990 yang Tetap Jabat Kapolda Kaltim usai Mutasi Polri 2024

Riwayat Jabatan

- Pamapta Polres Kotabaru Polda Kalsel (1992)

- Kapolsek Batulicin Polres Kotabaru Polda Kalsel (1993)

- Kasubbag Bin Ops Bagres Narkoba Polda Kalteng (1995)

- Kasubbag Bin Ops Ditsabhara Polda Timor Timur (1998)

- Kapuskodalops Polres Dilli (1998)

- Kapuskodalops Polres Metro Bekasi (2000)

- Kasat Resnarkoba Polrestabes Medan

- Kasubdit II Ditresnarkoba Polda Sumut

- Kapolres Tebingtinggi (2011)

- Wadirreskrimsus Polda Sumut (2013)

- Dirresnarkoba Polda Kalimantan Barat

- Analis Kebijakan Madya Bidang Pidnarkoba Bareskrim Polri

- Dirreskrimum Polda Sumut (2017)

- Wadirtipidum Bareskrim Polri (2020)

- Karokorwas PPNS Bareskrim Polri (2020)

- Dirtipidum Bareskrim Polri (2020)

- Kapolda Kalimantan Selatan (2022)

- Kapolda Sulawesi Selatan (2023)

- Kapolda Sumatera Selatan (2024)

 

Baca juga: Mutasi Polri, Sosok Eks Kepala BNPT Rycko Amelza Dahniel, Lulusan Terbaik Akpol 1988 Eks Ajudan SBY

(*)

 

 

 

Sumber: Tribun Kaltara
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved