Liga 1

Prediksi Borneo FC vs PSIS: Gilbert Tak Gentar Lawan Pesut Etam, Christophe Inisiatif Gol Menit Awal

Jadwal dan prediksi Borneo FC vs PSIS hari ini, Jumat (6/12/2024), Gilbert Agius tak gentar lawan Pesut Etam, Christophe inisiatif gol di menit awal.

Editor: Sumarsono
IST/@PSIS
Pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius bersama para pemainnya saat menjajal rumput Stadion Batakan Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, Kamis (5/12/2024). HO_PSIS 

TRIBUNKALTARA.COM, SAMARINDA – Jadwal dan prediksi Liga 1, Borneo FC vs PSIS hari ini, Jumat (6/12/2024), Gilbert Agius tak gentar lawan skuad Pesut Etam, Christophe Nduwarugira inisiatif gol di menit awal.

Tim kebanggaan masyarakat Jawa Tengah, PSIS Semarang siap melanjutkan tren positif saat melawan tuan rumah Borneo FC di Stadion Batakan Balikpapan, Kalimantan Timur, Jumat (6/12/2024) malam.

Pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius mengatakan, Laskar Mahesa Jenar telah melakukan persiapan matang jelang menghadapi Borneo FC yang ia anggap tim dengan permainan atraktif.

"Kita tahu tim Borneo FC dengan pelatih Pieter Huistra memiliki banyak pemain berkualitas. Tentu melawan tim seperti Borneo FC yang memainkan sepak bola atraktif, pertandingan menjadi bagus, " ujarnya.

Dirinya mengaku tak gentar menghadapi permainan tuan rumah Borneo FC.

Baca juga: Borneo FC vs PSIS Semarang di Liga 1, Eks Timnas Indonesia Pede, Ikut Jejak PSM Makassar Curi Poin?

Sementara, striker PSIS Semarang, Evandro Brandao bersemangat melawan Borneo FC setelah dua kemenangan melawan Persik dan Semen Padang.

"Setelah kemenangan mental bagus dan latihan yang kita siapkan selama ini bagus.

Setelah kemenangan dari Semen Padang maka pertandingan malawan Borneo FC jadi salah satu kesempatan untuk mengulangi kemenangan selanjutnya, " katanya.

borneo siap lawan PSIS
Pemain bertahan Borneo FC, Christophe Nduwarugira jalani latihan bersama tim. Dirinya menyatakan, skuad Pesut Etam harus inisiatif lebih dahulu mencetak gol.

Sang pelatih, Gilber Agius pun lega dengan kemajuan Laskar Mahesa Jenar dan berharap bisa raih hasil positif kontra Pesut Etam.

"Kita senang dengan kemajuan tim dengan dua modal kemenangan setelah tujuh pertandingan tanpa kemenangan.

Saya senang dengan apa yang ditampilkan pemain. Dengan pemain yang kita miliki kita juga punya atmosfer bagus.

Saya  tak terlalu khawatir hasilnya karena Borneo FC tim yang sulit dilawan apalagi mereka bermain di kandang. Berharap melawan Borneo FC kita bisa meraih hasil positif, " tandasnya.

Baca juga: Daftar Sanksi Komdis PSSI Terbaru: Persebaya, Persija, dan Pemain PSIS Semarang di Liga 1 Kena Hukum

Harus Cetak Gol Lebih Awal

Laga Borneo FC vs PSIS di Stadion Batakan Balikpapan,Kalimantan Timur diprediksi bakal berlangsung seru.

Mengingat kedua tim sama-sama memerlukan poin untuk menaikkan peringkat klasemen sementara.

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved