Piala AFF
Prediksi Laga Hidup Mati Timnas Indonesia vs Filipina: Wajib Menang Besar, Arhan dan Asnawi Starter
Timnas Indonesia fokus memperkuat mental jelang laga krusial menghadapi Filipina di laga terakhir fase grup B Piala AFF di Stadion Manahan, Surakarta.
TRIBUNKALTARA.COM, SOLO - Skuad Timnas Indonesia fokus memperkuat mental jelang laga krusial menghadapi Filipina di laga terakhir fase grup B Piala AFF di Stadion Manahan, Surakarta, Sabtu (21/12).
Hal ini diungkapkan langsung oleh Sumardji selaku Badan Tim Nasional (BTN).
Sumardji menyadari bahwa mental para pemain perlu diperkuat pasalnya laga melawan Filipina menentukan nasib Timnas Indonesia.
Sebagai informasi, Timnas Indonesia wajib meraih kemenangan dari Filipina bila ingin menjaga asa lolos ke semifinal Piala AFF atau ASEAN Cup 2024.
Tim asuhan Shin Tae-yong sekarang memang bertengger di urutan kedua klasemen Grup B.
Namun, posisi Timnas Indonesia belum aman. Myanmar yang berada di urutan ketiga memiliki poin sama yakni 4.
Sementara, Filipina juga masih memiliki peluang naik ke posisi 2 besar karena sudah mengumpulkan 3 poin.
Baca juga: Skenario Timnas Indonesia Bisa Lolos Semifinal Piala AFF 2024, Skuad Garuda Wajib Kalahkan Filipina
Duel Timnas Indonesia vs Filipina dijadwalkan terlaksana di Stadion Manahan, Surakarta, Sabtu (21/12/2024).
"Jadi begini ya kita itu besok bisa dikatakan pertandingan yang sangat penting dan akan menentukan sekali lanjut atau tidak."
"Maka yang kita berikan kepada pemain adalah support mental yang benar-benar kuat," kata Sumardji.
Lebih lanjut, Sumardji percaya bahwa Shin Tae-yong telah menganalisa terkait kekuatan lawan.

Para pemain kini hanya perlu memberikan yang terbaik di lapangan.
Sumardji berharap Timnas Indonesia tak hanya meraih kemenangan tapi juga tampil mendominasi.
"Tentunya tim kepelatihan sudah mempelajari bagaimana lawan yang akan kita hadapi Filipina."
"Dengan segala kemampuan dan kekuatan kita akan kita ekspore, kita keluarkan akan sama-sama support agar pemain sama-sama mempunyai semangat juang sangat tinggi."
"Jadi sudah tidak ada lagi berkaitan dengan game, karena besok adalah game hidup dan mati, itu berbeda sekali mungkin game pertama dan kedua."
"Sehingga kita berikan sama pemain adalah bagaimana semangat dan keinginan yang kuat agar bisa menekan nantinya," ucap Sumardji.
Baca juga: Pesan Menohok Erick Thohir pada Shin Tae-yong soal Jadwal Piala AFF: Jangan Banyak Mengeluh, Fokus!
Satu pemain abroad tersedia saat Timnas Indonesia melawan Filipina di laga penentuan untuk lolos ke semifinal Piala AFF 2024.
Pemain yang dimaksud ialah Marselino Ferdinan.
Pemain Oxford United itu bisa dipasang pelatih Shin Tae-yong saat menjamu Filipina di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (21/12/2024).
Sebelumnya Marselino Ferdinan absen saat Timnas Indonesia kalah 0-1 dari Vietnam di Viet Tri Stadium, 15 Desember 2024.
Marselino Ferdinan absen karena mendapat kartu merah saat melawan Laos di Stadion Manahan pada 12 Desember 2024.
Kembalinya Marselino Ferdinan ini tentunya menjadi kabar baik bagi Timnas Indonesia yang harus memburu kemenangan.
Laga melawan Filipina sangat krusial untuk lolos ke semifinal, Timnas Indonesia harus menang untuk lolos.
Saat ini, tiga tim yakni Timnas Indonesia, Myanmar, dan Filipina masih berpeluang lolos.
Myanmar akan menghadapi Vietnam untuk laga hidup mati mereka bersamaan dengan kick-off Timnas Indonesia vs Filipina.
Dengan hadirnya Marselino Ferdinan lini tengah timnas Indonesia kembali kuat.
Ia kemungkinan akan dipasang sebagai gelandang serang untuk mendukung duet penyerang Hokky Caraka dan Rafael Struick.
Baca juga: Reaksi Erick Thohir Usai Timnas Indonesia Keok Lawan Vietnam di Piala AFF, Wajib Gasak Filipina
Pengalaman Marselino Ferdinan juga dibutuhkan di tim yang mayoritas diisi pemain muda.
Meski Marselino juga masih muda, pemain 20 tahun itu kenyang pengalaman di laga internasional.
Marselino sudah memiliki 31 caps dengan timnas Indonesia. Ia juga sudah mencetak lima gol.
Dua gol terakhirnya dicetak ke gawang Arab Saudi di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Beberapa skenario Timnas Indonesia lolos ke Semifinal Piala AFF 2024, Laga Indonesia vs Filipina jadi laga penentu.
Skenario Timnas Indonesia lolos ke semifinal Piala AFF 2024 seusai laga Filipina Vs Vietnam berkesudahan imbang 1-1.

Timnas Indonesia kini masih menempati posisi kedua di klasemen Grup B ASEAN Cup 2024 dengan 4 poin.
Sedangkan perubahan justru terjadi di posisi ketiga hingga kelima setelah pertandingan Myanmar Vs Laos dan Vietnam Vs Filipina.
Ini setelah Myanmar secara dramatis menang 3-2 melawan Laos dan kini menyamai poin Indonesia, yakni 4.
Di lain sisi, Myanmar juga punya catatan selisih gol identik dengan skuad racikan pelatih Shin Tae-yong 4-4.
Namun Timnas Indonesia masih berada di peringkat kedua karena unggul head to head atas Myanmar.
Sementara, di pertandingan lain Filipina menahan imbang Vietnam 1-1.
Hasil tersebut tetap mengantarkan Vietnam memuncaki klasemen dan Filipina berada di posisi keempat dengan raihan 3 poin setelah terus meraih hasil imbang di tiga pertandingan berturut.
Atas hasil ini, pertandingan terakhir grup akan menjadi penentu siapa dua tim yang berhak lolos ke semifinal Piala AFF 2024.
Laos dipastikan tersingkir setelah hanya meraih 2 poin dari 4 laga yang telah dilakoni.
Di pertandingan keempat nanti, Timnas Indonesia akan melakoni duel penentuan kontra Filipina. Di laga lain, Vietnam akan melawan Myanmar di kandang.
Berikut skenario Timnas Indonesia Lolos ke Semifinal ASEAN Cup 2024. Yang pertama adalah Indonesia menang atas Filipina.
Skenario pertama, Timnas Indonesia perlu menang atas Filipina.
Baca juga: 26 Daftar Pemain Timnas Indonesia Menuju Piala Asia U20, Indra Sjafri Panggil Sosok yang Dicoret STY
Dengan tanpa memikirkan hasil lain (Vietnam Vs Myanmar), Garuda akan mengoleksi 7 poin sehingga akan jadi salah satu dari dua tim yang lolos ke semifinal dari grup B.
Skenario kedua adalah Indonesia bermain imbang melawan Filipina.
Skenario kedua, Timnas Indonesia hanya perlu imbang pada laga lawan Filipina.
Hasil imbang akan mengantarkan timnas Indonesia mengoleksi 5 poin.
Tetapi untuk lolos, Garuda harus melihat laga lain dan berharap Vietnam mengalahkan Myanmar di saat bersamaan.
Jika demikian, Timnas Indonesia akan lolos sebagai runner-up grup B sedangkan Vietnam keluar sebagai juara grup B.
Dua skenario di atas bisa dilakukan dengan catatan Timnas Indonesia tidak boleh kalah dari Filipina.
Untuk itu pasukan Garuda perlu menjaga fokus untuk laga terakhir di Stadion Manahan, Solo pada Sabtu (21/12).
"Semua hal (diwaspadai dari Filipina) Semuanya kan berpotensi membahayakan gawang kita," kata Achmad Maulana saat ditemui usai sesi latihan di lapangan Sriwedari, Rabu (18/12).
"Yang penting kita harus fokus untuk laga nanti, Saya pribadi sangat optimis. Dengan kondisi tim sekarang lebih kompak, Kita saling mengingatkan juga semua pemain. Jadi makin optimis (untuk lolos ke semifinal)," tutupnya.
Arhan dan Asnawi Starter
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-Yong akan menurunkan Pratama Arhan dan Asnawi Mangkualam di laga kontra Filipina, Sabtu (21/12) di Stadion Manahan, Solo.
Kedua pemain yang terhitung senior ini diturunkan bersamaan untuk mendongkrak performa tim di laga pamungkas Grup B ASEAN Mitsubishi Electric Cup atau Piala AFF 2024.
Baca juga: Prediksi Skor Timnas Indonesia Malam Ini vs Myanmar di Piala AFF, Shin Tae-yong Bongkar soal Formasi
“Besok mungkin akan dimainkan kedua pemain di starter,” jelasnya di sesi pre-match press conference, Jumat (20/12).
Kedua pemain ini selama tiga pertandingan sebelumnya tidak pernah dimainkan bersama.
Pelatih Shin Tae-yong sengaja memberi kesempatan bagi para pemain muda untuk mendapatkan jam bermain di kompetisi ini.
“Secara keseluruhan saya melihat sepak bola Indonesia seperti apa. Memilih pemain kali ini memilih Timnas U-22,” ungkapnya.
Banyak faktor untuk menentukan starting line-up kontra Filipina. Asnawi Mangkualam menurutnya cukup penting dalam skuad.
“Asnawi pun pemain dibutuhkan juga. Sambil melihat kondisi pemain seperti apa kadang diganti kadang dijadikan starter,” tuturnya. (Tribunnews/BolaSport)
Timnas Indonesia
Filipina
Stadion Manahan
Pratama Arhan
Shin Tae-yong
Asnawi Mangkualam
Piala AFF
Myanmar
Jadwal Laga Semifinal Piala AFF 2024: Hari Ini Singapura vs Vietnam, Dipakai Konser Stadion Dipindah |
![]() |
---|
Target Timnas Indonesia di Piala AFF Berantakan, Erick Evaluasi Shin Tae-yong hingga Legenda Persib |
![]() |
---|
Alasan Shin Tae-yong Usai Timnas Indonesia Gagal ke Semifinal Piala AFF, Ferarri Cs Senasib Malaysia |
![]() |
---|
Prediksi Skor Timnas Indonesia vs Filipina di Piala AFF, Lengkap Susunan Pemain, STY Minta Bantuan |
![]() |
---|
Skenario Timnas Indonesia Bisa Lolos Semifinal Piala AFF 2024, Skuad Garuda Wajib Kalahkan Filipina |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.