Berita Tana Tidung Terkini

Akses Layanan VSAT Bakti Aksi Alami Gangguan, Ini Penjelasan Diskominfo Tana Tidung

Diskominfo Tana Tidung bakal melapor ke BAKTI Kominfo, lantaran layanan VSAT Bakti Aksi di 3 Desa Kabupaten Tana Tidung mengalami gangguan.

Penulis: Rismayanti | Editor: Cornel Dimas Satrio
TribunKaltara.com/Rismayanti
Salah satu antena VSAT Bakti Aksi di KTT yang terpasang di Kantor KPU Tana Tidung yang juga mengalami gangguan, Kamis (16/1/2025). (TribunKaltara.com/Rismayanti) 

Ia menyebutkan beberapa yang menjadi bahan evaluasi BAKTI Kominfo yaitu terkait pemanfaatan layanan VSAT serta kelancaran penggunaannya.

"Untuk apa saja yang dievaluasi ini kan ada beberapa kriteria baik dari provider, penggunaannya juga iya seperti pemanfaatannya seberapa lancar, terus juga sering gangguan atau tidak dari provider tersebut," sebutnya.

Ia mengatakan sejak adanya layanan VSAT Bakti Aksi di Kabupaten Tana Tidung, penggunaannya selalu berjalan baik meskipun kadang mengalami sedikit gangguan.

"Kalau di Tana Tidung pemakaiannya bagus-bagus aja, memang ada sih beberapa yang kurang bagus kadang-kadang kan," katanya.

Sebagai informasi, layanan VSAT Bakti Aksi sendiri merupakan layanan berbayar yang pembayarannya dilakukan oleh Pemerintah RI melalui BAKTI Kominfo, sehingga pengguna layanan VSAT di masing-masing daerah dapat memanfaatkannya secara gratis.

"VSAT ini memang berbayar tapi kita pemerintah pusat yang bayar ke provider BAKTI Kominfo cuma bayarnya berapa kami kurang tahu karena kan itu langsung dari Pusat tapi memang pengajuannya tetap dari kami di desa mana saja yang butuh karena kan pusat tidak punya datanya," tutupnya.

(*)

Penulis : Rismayanti 

Sumber: Tribun Kaltara
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved