Syekh Ali Jaber Meninggal Dunia
Sosok Umi Nadia Ibunda Al Hasan Dibeberkan Orang Dekat Syekh Ali Jaber, Menikah saat Masih Muda
Kejelasan istri Seyekh Ali Jaber akhirnya dikuak orang dekat sang pendakwah, Umi Nadia ibunda Al Hasan Ali Jaber menikah saat masih muda.
TRIBUNKALTARA.COM - Kejelasan istri Seyekh Ali Jaber akhirnya dikuak orang dekat sang pendakwah, Umi Nadia ibunda Al Hasan Ali Jaber menikah saat masih muda.
Setelah Syekh Ali Jaber meninggal dunia, tak sedikit yang penasaran dengan istri dan anak-anak pendakwah asal Madinah itu.
Disebutkan Syekh Ali Jaber wafat meninggalkan dua istri dan tiga anak.
Bahkan nama Umi Nadia sempat mencuat jadi perbincangan sesaat setelah Syekh Ali Jaber meninggal dunia.
Terungkap bahwa Umi Nadia adalah ibunda Al Hasan Ali Jaber, putra sulung Syekh Ali Jaber.
Orang dekat Syekh Ali Jaber, Ustadz Iskandar meluruskan kabar Umi Nadia sebagai istri Syekh Ali Jaber.
Ingin meluruskan hal tersebut, pada Sabtu (23/01/2021), Ustaz Iskandar menceritakan biduk rumah tangga Syekh Ali Jaber secara lengkap.
Baca juga: Fakta Terbaru Istri Syekh Ali Jaber, Bukan Umi Nadia yang Hamil, hingga Terkuak Sosok Deva Rachman
Sejatinya Umi Nadia benar merupakan istri pertama Syekh Ali Jaber.
Bahkan Syekh Ali Jaber menikahi Umi Nadia saat masih muda, awal kedatangannya di Indonesia.
Namun pernikahan pertama pendakwah asal Madinah tersebut ternyata telah berakhir pada tahun 2012.
Sejak saat itu, status Umi Nadia adalah janda Syekh Ali Jaber
"Umi Nadia pertama itu sudah lama, Al Hasan saja sekarang umurnya mungkin 20 tahun, berarti 20 tahun lalu, Syekh Ali masih muda.
Tapi dengan Umi Al Hasan itu Syekh sudah pisah," ujarnya.
Gagal di pernikahan pertama, kemudian Syekh Ali Jaber menikah lagi dengan Ummu Fahad setahun setelah berpisah dengan Umi Nadia.
Dengan wanita asal Yaman tersebut, Syekh Ali memiliki dua orang anak.