Liga Italia

Jadwal Liga Italia Giornata 22 Serie A, AC Milan vs Torino, AS Roma dan Inter Millan Bertandang

Simak Jadwal Liga Italia giornata 22 Serie A, AC Milan vs Torino, AS Roma dan Inter Millan kompak bertandang.

TribunKaltara.com / Cornel Dimas Satrio
Simak Jadwal Liga Italia giornata 22 Serie A, AC Milan vs Torino, AS Roma dan Inter Millan kompak bertandang.(TribunKaltara.com / Cornel Dimas Satrio) 

TRIBUNKALTARA.COM - Simak Jadwal Liga Italia giornata 22 Serie A, AC Milan vs Torino, AS Roma dan Inter Millan kompak bertandang.

Giornata 22 Liga Italia Serie A akan dibuka dengan laga AC Milan vs Torino dan ditutup pertandingan Sampdoria vs Inter Milan.

Duel AC Milan vs Torino bakal berlangsung di Stadion San Siro, Sabtu (11/2/2023) pukul 02.45 Wib.

Laga ini sangat krusial bagi AC Milan yang kesulitan menang sejak Januari 2023.

Kemenangan terakhir diraih AC Milan saat bertandang ke markas Salernitana, dengna skor 1-2.

Setelah duel tersebut, AC Milan meriah 5 kekalahan dan dua hasil imbang di semua kompetisi.

Hasil minor itu berdampak pada merosotnya posisi AC Milan di papan klasemen Liga Italia.

Rossoneri harus bertengger di peringkat 6 dengan 38 poin.

Pemain AC Milan usai dibekuk Inter Milan dalam Derby della Madonnina, Senin (6/2/2023).
Pemain AC Milan usai dibekuk Inter Milan dalam Derby della Madonnina, Senin (6/2/2023). (acmilan.com)

Baca juga: Pioli Mulai Terapkan Perubahan Formasi AC Milan saat Duel Torino di Liga Italia, Ada Pemain Terdepak

Laga melawan Torino harus menjadi titik balik buat AC Milan jika ingin bersaing di zona Liga Champions.

Jika kembali gagal meraih poin penuh, maka AC Milan semakin sulit dengan target mereka.

Pelatih Stefano Pioli wajib berhati-hati dengan Torino.

Pasalnya, tim asuhan Ivan Juric itu berhasil menyapu 3 pertandingan tanpa kalah.

Dua laga berakhir dengan kemenangan dan sekali imbang, menjadi modal penting Torino untuk menantang AC Milan yang sedang terpuruk.

Berkat penampilan apik tersebut, Torino kini mengancam di bawah posisi AC Milan dengan terpaut 8 angka.

Kepercayaan diri Torino juga meningkat lantaran pernah mengalahkan AC Milan di Stadion San Siro pada Coppa Italia belum lama ini.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved