Kabar Artis

4 Fakta Putusan Cerai Andre Taulany-Erin: Resmi Pisah, tak Rebutan Harta dan Hak Asuh Anak

Perceraian Andre Taulany dan Rien Wartia Trigina alias Erin resmi diputus oleh PA Jaksel tanpa sengketa harta gono-gini dan hak asuh anak.

ARSIP - Instagram @erintaulany
RESMI CERAI - Andre Taulany resmi cerai dari Rien Wartia Trigina, simak fakta-fakta putusan sidang pasangan ini. 

Ringkasan Berita:

TRIBUNKALTARA.COM - Lika-liku perceraian komedian Andre Taulany dan sang istri, Rien Wartia Trigina akhirnya menemukan titik terang.

Setelah melewati proses yang panjang, Majelis Hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan memutus cerai pasangan ini pada Selasa (11/11/2025) melalui jalur e-court.

Sebagai informasi, Andreas Taulany Haumahu atau lebih dikenal sebagai Andre Taulany adalah komedian kelahiran Jakarta 17 September 1974.

Mengawali karier di dunia hiburan sebagai vokalis band, kini Andre malah jadi salah satu sosok komedian legendaris Indonesia.

ANDRE TAULANY CERAI - Andre Taulany ucap syukur usai resmi cerai dari Rien Wartia Trigina alias Erin setelah melewati drama panjang sejak 2024 lalu.
ANDRE TAULANY CERAI - Andre Taulany ucap syukur usai resmi cerai dari Rien Wartia Trigina alias Erin setelah melewati drama panjang sejak 2024 lalu. (ARSIP - Instagram @erintaulany)

Baca juga: 4 Poin Klarifikasi Erin: Bantah Boros dan Hedon, Ancam Bongkar Pengkhianatan Andre Taulany

Sementara itu, Rien Wartia Trigina merupakan perempuan berdarah Minang yang dipinang Andre saat masih menempuh kuliah semester 4 di jurusan pendidikan guru.

Keduanya menikah pada 17 Desember 2005, namun sejak tahun 2024 lalu Andre memutuskan untuk menggugat cerai wanita yang akrab disapa Erin itu.

Gugatan cerai Andre Taulany itu pun akhirnya dikabulkan setelah melalui drama panjang.

Lantas, seperti apa fakta-fakta putusan cerai Andre Taulany? Simak rangkumannya berikut ini.

1. Gugatan Cerai Dikabulkan

Humas PA Jakarta Selatan, Abid MA, menyampaikan bahwa isi putusan majelis hakim hanya berfokus pada pemberian izin bagi Andre Taulany untuk mengucapkan ikrar talak.

"Poinnya cerai talak saja. Yang lainnya disepakati, artinya terjadi perdamaian di luar cerai talak," ujar Abid.

Ia menambahkan, dalam proses ikrar talak, pemohon yakni Andre Taulany wajib hadir di pengadilan. 

"Yang wajib datang itu pemohon, tapi keduanya dipanggil. Kalau termohon tidak datang, proses ikrar tetap bisa berjalan selama panggilannya sah," tutur Abid.

"Kalau lihat dari putusannya, ini perceraian baik-baik. Masalah anak, harta, dan lainnya kemungkinan sudah mereka sepakati di luar," sambungnya.

Abid memperkirakan proses penetapan ikrar talak akan berlangsung sekitar satu bulan sejak putusan dibacakan.

Sumber: TribunNewsmaker
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved