Liga Italia
Leao jadi Masalah AC Milan Setelah Pulih dari Cedera, Panen Kritikan dari Pelatih hingga Rekan Setim
Rafael Leao menjadi masalah AC Milan setelah pulih dari cedera, winger Portugal panen kritikan dari pelatih hingga rekan setim.
Dia adalah gelandang Adrien Rabiot, yang justru sedang kebanjiran pujian karena dianggap langsung memberikan pengaruh positif buat permainan Milan setelah datang pada bursa transfer musim panas lalu.
"Saya tahu ada banyak pembicaraan tentang Leao," kata Rabiot seperti dikutip dari La Gazzetta dello Sport.
"Dia pemain dengan potensi besar tetapi dalam usia 26 tahun, dia tidak lagi muda."
"Pada umur itu, tidak ada waktu lagi untuk dibuang-buang. Waktu berlalu dengan cepat."
"Sangat disayangkan kalau dia terus hanya menjadi pemain dengan potensi hebat."
"Saya harap Leao menyadari bahwa dia memiliki apa yang dibutuhkan untuk bersaing bersama pemain-pemain terbaik saat ini."
"Tetapi mungkin dia tidak memiliki tekad atau renjana seperti Luka Modric."
"Leao perlu bertanya kepada dirinya sendiri ke mana dia ingin pergi, apakah dia sudah puas dengan apa yang telah dilakukannya, atau apakah tujuannya benar-benar menjadi apa yang bisa dicapainya?"
"Akan sangat disayangkan bagi kami karena bakal terasa sia-sia jika Leao tidak mencapai potensi terbaiknya dan fokus 100 persen pada pekerjaannya."
"Allegri paham bagaimana caranya mengeluarkan performa terbaik pemain."
"Saya harap Allegri juga bisa memberikan impak positif buat Leao. Mungkin ini kesempatan yang tepat bagi Leao," pungkas Rabiot.
(*)
Jeda Internasional Bikin Allegri Resah, 3 Pemainnya Berpotensi Absen di Pekan ke-7 Liga Italia |
![]() |
---|
Inter Milan Bidik Kiper Asal Jerman, Kandidat Kuat Penerus Yann Sommer |
![]() |
---|
AC Milan Incar Bek Man United Usai Ditolak Liverpool untuk Rekrut Joe Gomez |
![]() |
---|
Maklumi Pulisic Gagal Penalti, Allegri Malah Soroti Leao Usai AC Milan Gagal Menang Lawan Juventus |
![]() |
---|
AC Milan Perbarui Daftar Pemain Incaran di Bursa Transfer Januari 2026, Nama Lama Kembali Muncul |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.