Liga Spanyol
Daftar Pemain Absen Real Madrid vs Barcelona, saatnya Lamine Yamal Gendong Blaugrana di El Clasico
Simak daftar pemain absen jelang El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol, saatnya Lamine Yamal gendong Blaugrana.
TRIBUNKALTARA.COM - Simak daftar pemain absen jelang El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol, saatnya Lamine Yamal gendong Blaugrana.
Duel panas tersaji di LaLiga Spanyol jornada 10 yang mempertemukan Real Madrid vs Barcelona.
Laga bertajuk El Clasico ini menjadi momentum perubahan di papan klasemen sementara Liga Spanyol.
Real Madrid yang memimpin puncak klasemen sementara, berpotensi tergusur jika gagal meraih poin penuh di El Clasico, lantaran kedua tim hanya terpaut dua poinÂ
Pertandingan Real Madrid vs Barcelona bakal digelar di Stadion Santiago Bernabeu, Minggu (26/10/2-25) pukul 22.15 WIB.
Kendati Real Madrid berlaga di hadapan pendukung sendiri, laga El Clasico diprediksi sangat tidak mudah untuk pasukan Xabi Alonso.
Pasalnya Real Madrid telah menelan 4 kekalahan beruntun melawan Barcelona dalam El Clasico di sejumlah kompetisi.
Baca juga: Jelang El Clasico Real Madrid vs Barcelona, Lamine Yamal Lontarkan Pernyataan Kontroversial
Tetapi ada angin segar bagi Los Blancos, mengingat Barcelona dalam kondisi yang mengkhawatirkan.
Berdasarkan daftar pemain cedera, Barcelona tidak bisa mengandalkan sejumlah pilar di laga El Clasico.
Penyerang andalan Blaugrana, Raphinha masih berkutat dengan cedera hamstring.
Menurut laporan Jijantes, Raphinha tidak menyelesaikan sesi latihan pada hari Kamis, dan setelah merasakan ketidaknyamanan di akhir sesi, ia absen dari latihan hari Jumat.
Oleh sebab itu, penyerang asal Brasil tersebut dipastikan tidak akan bermain melawan Real Madrid.
Absennya Raphinha, menyusul nama nama lainnya seperti Marc-Andre ter Stegen, Joan Garcia, Dani Olmo, Robert Lewandowski, dan Gavi yang lebih dulu masuk daftar pemain cedera.
Selain nama-nama di atas, Barcelona juga menghadapi keraguan akan kondisi fisik Jules Kounde.
Bek asal Prancis itu telah melewatkan dua sesi latihan terakhir karena masalah otot.
Meskipun pulih, Kounde mungkin tidak akan maksimal di El Clasico, sehingga ini menjadi titik kelemahan yang bisa dieksploitasi Real Madrid.
Melihat kondisi tersebut, Barcelona kemungkinan bertumpu pada Lamine Yamal.
Sudah saatnya wonderkid asal Spanyol tersebut mengendong Barcelona di El Clasico tanpa para pemain senior.
Setidaknya masih ada Marcus Rashford, Ferran Torres, dan Pedro yang bisa menjadi penopangnya di lapangan.
Baca juga: Jadwal El Clasico Liga Spanyol, Ini Syarat Barcelona Kalahkan Real Madrid di Santiago Bernabeu
Berdasarkan statistiknya sejak beberapa musim lalu, penyerang 18 tahun ini sudah cukup teruji di laga sekelas El Clasico.
Bahkan Lamine Yamal telah menciptakan gol dan assist dalam tiga pertemuan terakhir kontra Real Madrid.
Uniknya, saat Lamine Yamal mencetak gol dan assist, Barcelona selalu keluar sebagai pemenang.
Musim lalu, Lamine Yamal turut mencetak satu gol dalam kemenangan 4-0 Barcelona di Santiago Bernabeu.
Ia juga mencetak sebiji gol saat Barcelona menguasai El Clasico di Olimpic Lluis Companys.
Kemudian Lamine Yamal mengunci gelar Copa del Rey dengan sumbangan 2 assist untuk kemenangan 3-2 Barcelona atas Real Madrid.
Statistik tersebut sudah cukup membuat Lamine Yamal lebih percaya diri di El Clasico.
Sementara itu di kubu Real Madrid, Xabi Alonso masih tidak bisa memainkan Antonio Ruediger dan David Alaba yang mengalami cedera.
Absennya dua pemain senior itu berdampak pada kekhawatiran di lini belakang Los Blancos.
Praktis hanya tersisa dua pemain muda, Dean Huijsen dan Raul Asencio yang bersaing untuk menemani Eder Militao.
Kekalahan 2-5 dari Atletico Madrid bulan lalu, tentu menjadi pelajaran berharga bagi Real Madrid menjelang laga besar lainnya kontra Barcelona.
Xabi Alonso dituntut memaksimalkan peran Vinicius Junior dan Rodrygo agar tidak terlalu Mbappe sentris.
Musim ini, hanya Kylian Mbappe yang menjadi lumbung gol Los Blancos dengan torehan 15.
Sedangkan Vinicius Junior baru mengemas 5 gol. Lebih parah lagi Rodrygo yang tak kunjung mencatatkan namanya di papan skor.
Sumbangan terbaik Rodrygo hanyalah 2 assist di Liga Champions.
Meski demikian, laga El Clasico ini bisa menjadi momentum bagi Vinicius Junior dan Rodrygo untuk kembali menemukan kepercayaan diri mereka.
Head to Head Real Madrid vs Barcelona:
11 Mei 2025 Barcelona 4 - 3 Real Madrid (LaLiga)
27 April 2025 Barcelona 3 - 2 Real Madrid (Copa del Rey)
13 Januari 2025 Real Madrid 2 - 5 Barcelona (Super Cup)
27 Oktober 2024 Real Madrid 0 - 4 Barcelona (LaLiga)
22 April 2024 Real Madrid 3 - 2 Barcelona (LaLiga)
15 Januari 2024 Real Madrid 4 - 1 Barcelona (Super Cup)
28 Oktober 2023 Barcelona 1 - 2 Real Madrid (LaLiga)
Berikut daftar pemain cedera menjelang Big Match Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol:
- Antonio Ruediger - cedera tungkai
- David Alaba - cedera otot
- Robert Lewandowski - cedera otot
- Jules Kounde - cedera otot
- Raphinha - cedera hamstring
- Dani Olmo - cedera betis
- Marc-Andre ter Stegen - cedera punggung
- Gavi - cedera meniskus
- Joan Garcia - cedera meniskus
(*)
(TribunKaltara.com / Cornel Dimas Satrio K)
Real Madrid vs Barcelona
daftar pemain
Real Madrid
Barcelona
Lamine Yamal
El Clasico
Xabi Alonso
Liga Spanyol
Los Blancos
Blaugrana
cedera
| 2 Sorotan Kemenangan Real Madrid atas Barcelona, Mbappe Mesin Gol Baru El Clasico |
|
|---|
| Sebab Barcelona Kalah Lawan Real Madrid di El Clasico, Lamine Yamal Dibela |
|
|---|
| Link Live Streaming Real Madrid vs Barcelona di El Clasico Liga Spanyol, Intip Starting XI Kedua Tim |
|
|---|
| Real Madrid Full Team, Skuad Barcelona Pincang Jelang El Clasico Liga Spanyol |
|
|---|
| Jelang El Clasico Real Madrid vs Barcelona, Lamine Yamal Lontarkan Pernyataan Kontroversial |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltara/foto/bank/originals/251025-Real-Madrid-vs-Barcelona-El-Clasico.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.