Pilkada Nunukan
AKBP Syaiful Anwar Beber 236 Personel Polri dan 1082 Linmas Kawal 541 TPS di Kabupaten Nunukan
236 personel Polri untuk mengawal 541 tempat pemungutan suara ( TPS ) di Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara ( Kaltara ) pada 9 Desember 2020
TRIBUNKALTARA.COM, NUNUKAN - Kepolisian Resor (Polres) Nunukan kerahkan 236 personel Polri untuk mengawal 541 tempat pemungutan suara ( TPS ) di Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara ( Kaltara ) pada 9 Desember 2020.
Kapolres Nunukan, AKBP Syaiful Anwar juga mengungkapkan, TPS di 240 desa/ kelurahan dan 21 kecamatan di Nunukan bakal dikawal 1082 personel Linmas.
"Kalau TPSnya aman, satu personel kawal 3 TPS langsung. Untuk Linmas satu TPS 2 personel Linmas," kata AKBP Syaiful Anwar kepada TribunKaltara.com, Minggu (6/12/2020), pukul 13.00 Wita.
Menurut AKBP Syaiful Anwar, pengawalan di Lapas Klas IIB Nunukan bakal dijaga 2 personel Polri untuk satu TPS.
"TPSnya bukan di dalam Lapas, tapi ada di kantornya. Kita perkuat di situ dengan tambahan patroli dari BKO Brimob," ucap Syaiful Anwar.
Baca juga: Masuk Masa Tenang 6 Desember 2020, Ketua KPU Nunukan Wanti-wanti Parpol, Paslon, dan Para Pendukung
Baca juga: Gegara Terlibat Narkoba, Satu Oknum Polisi di Nunukan Kalimantan Utara Dipecat
Baca juga: Kapolres Nunukan AKBP Syaiful Anwar Beber 3 Indikator Kesuksesan Pilkada 2020 di Tengah Pandemi
Dia mengaku, pengawalan tidak hanya melibatkan Polres Nunukan, ada juga BKO 1 SSK Brimob dari Satbrimobda Aceh.
1 SSK tediri dari 100 personel, 30 personel akan ditempatkan di Pulau Sebatik.
Sedangkan 30 personel lainnya di Dapil tiga seperti Lumbis, Sebuku dan Sembakung, sementara 40 sisanya ditempatkan di Nunukan.
"15 Personel BKO dari Polda akan perkuat penjagaan di Polres Nunukan," ujarnya.
AKBP Syaiful Anwar menambahkan, sandi operasi pengamanan tahap pungut suara dan hitung suara di TPS, tetap dilakukan operasi Mantap Praja Kayan 2020 Polres Nunukan.
Pilkada Nunukan
Kapolres Nunukan
AKBP Syaiful Anwar
Polri
pengamanan Pilkada
TPS
9 Desember 2020
Brimob
Linmas
Nunukan
Kalimantan Utara
Kaltara
TribunKaltara.com
Sidang Kedua Sengketa Pilkada Nunukan Bakal Digelar 5 Februari di MK, Berikut 6 Petitum Danni-Nasir |
![]() |
---|
KPU Nunukan Siap Hadapi Gugatan Pasangan Danni-Nasir di MK, Didampingi Kuasa Hukum Asal Balikpapan |
![]() |
---|
Danni-Nasir Gugat Hasil Pilkada Nunukan, KPU Siapkan Kuasa Hukum, 351 Kotak Suara Bakal Dibuka |
![]() |
---|
Tunggu Pemberitahuan, Hingga Kini KPU Nunukan Belum Terima Lampiran Permohonan Gugatan dari MK |
![]() |
---|
Siap Hadapi Gugatan Pasangan Danni Iskandar-Muhammad Nasir di MK, Begini Reaksi KPU Nunukan Kaltara |
![]() |
---|