Liga Inggris
Tottenham Kehabisan Bensin, Jose Mourinho Biarkan Man City Aman di Puncak Klasemen Premier League
Hasil Liga Inggris, Tottenham kehabisan bensin, Jose Mourinho biarkan Man City aman di puncak klasemen Premier League
TRIBUNKALTARA.COM - Hasil Liga Inggris, Tottenham kehabisan bensin, Jose Mourinho biarkan Man City aman di puncak klasemen Premier League.
Hasil negatif kembali diraih Tottenham Hotspur saat bertandang ke markas Manchester City, di Stadion Etihad, Minggu (14/2/2021) dini hari WIB.
Berstatus tim tamu, Tottenham dibuat tak berdaya oleh skuad Man City.
Terbukti laga berakhir dengan skor mencolok, 3-0 untuk kemenangan Man City atas Tottenham.
• Man City vs Tottenham di Liga Inggris, Alarm Bahaya Jose Mourinho, Tuan Rumah Bisa Menang Mudah
Hasil negatif ini merupakan kekalahan terbesar Jose Mourinho sepanjang 72 laga ia melatih Tottenham Hotspur sejak awal 2019-2020.
Belum lagi 3 gol yang bersarang ke gawang Tottenham menambah rekor buruk Jose Mourinho.
Sebab saat ini Tottenham sudah kebobolan delapan gol gabungan dalam dua pertandingan terakhir mereka, 5 gol melawan Everton da n3 gol kontra Man City.
Itu juga menandakan kebobolan terbanyak Jose Mourinho dalam periode dua pertandingan di semua kompetisi dalam kariernya sebagai manajer.
Sedangkan bagi Man City, kemenangan ini merupakan yang ke-16 secara beruntun.
Hasil laga kontra Tottenham, seolah Jose Mourinho membiarkan Man City duduk manis di puncak klasemen Premier League.
Sebab sejauh ini Man City unggul 7 poin di puncak klasemen Liga Inggris dari Leicester City.
Gelandang Man City, Ilkay Guendogan menjadi motor kemenangan berkat brace alias dua gol yang ia ciptakan pada menit ke-50 dan ke-66.
Pemain asal Jerman tersebut telah mencetak 10 gol dalam 10 laga terakhirnya.
Hasil Liga Inggris
Man City vs Tottenham
Man City
Tottenham
Liga Inggris
Premier League
Jose Mourinho
klasemen
Manchester City
TribunKaltara.com
Guardiola Singgung Keinginan Kembali ke Barcelona, Petinggi Man City Buru-buru Klarifikasi |
![]() |
---|
Sudah Datangkan 7 pemain di Bursa Transfer Januari, Chelsea Tak Puas Tanpa Enzo Fernandez |
![]() |
---|
Sering Mesra di Man United, Ini Alasan Rashford Tiba-tiba Kesal dengan Erik ten Hag |
![]() |
---|
Arsenal Kebut Perekrutan Gelandang di Bursa Transfer Januari, Caicedo Gagal Gabung The Gunners |
![]() |
---|
Enzo Fernandez OTW Liga Inggris? Chelsea Bersedia Tebus Klausul Junior Messi di Benfica |
![]() |
---|