Berita Bulungan Terkini

Pesona Tempat Wisata Air Terjun KM 11 Long Beluah, Surga Dunia Tersembunyi di Bulungan Kaltara

Pesona tempat wisata Air Terjun KM 11 Long Beluah, surga dunia tersembunyi di Bulungan Kaltara.

Penulis: Rismayanti | Editor: M Purnomo Susanto
istimewa
Sejumlah pengunjung saat menikmati pesona air terjun KM 11 yang berada di Desa Long Beluah, Kecamatan Tanjung Palas Barat, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara. 

TRIBUNKALTARA.COM, BULUNGAN - Pesona tempat wisata Air Terjun KM 11 Long Beluah, surga dunia tersembunyi di Bulungan Kaltara.

Bulungan tak kurang-kurangnya menyuguhkan pesona wisata alamnya, salah satunya Air Terjun KM 11 yang berada di Desa Long Beluah, Kecamatan Tanjung Palas Barat, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara.

Surga dunia tersembunyi yang berada di desa yang lebih dikenal dengan sebutan Bayangkara itu menawarkan kenikmatan air terjun tingkat duanya.

Baca juga: Cegah Kerumunan dan Penyebaran Covid-19, BPBD Bulungan Akan Patroli Kawasan Wisata Tanah Kuning

Baca juga: Layanan SIM Polres Bulungan Dibuka Kembali 17 Mei

Baca juga: Polres Bulungan Patroli Pantau Konvoi Takbir Keliling, Kasatlantas: Jalanan di Tanjung Selor Sepi

Sejumlah pengunjung saat menikmati pesona air terjun KM 11 yang berada di Desa Long Beluah, Kecamatan Tanjung Palas Barat, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara.
Sejumlah pengunjung saat menikmati pesona air terjun KM 11 yang berada di Desa Long Beluah, Kecamatan Tanjung Palas Barat, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara. (istimewa)

 

 

Tidak hanya menikmati air terjun tingkat dua, pengunjung juga bisa menikmati sensasi pijat refleksi di bawah derasnya air terjun tersebut.

Selain itu, pengunjung juga disuguhkan dengan spot menyelam di batu berlubang, yang biasa disebut warga sekitar sebagai batu cincin. Tampak pula sejumlah pengunjung menyelam di bawah batu cincin itu.

Seorang warga Desa Long Beluah, Abdur Rahim mengatakan, dirinya sering kali berkunjung ke air terjun tersebut pada saat weekend tiba.

"Lebih seringnya mandi-mandi di sini (Air Terjun KM 11), karena akses air terjunnya juga ndak terlalu jauh dari jalan raya. Paling cuma 5 menit jalan kaki," ujarnya kepada TribunKaltara.com, Sabtu (15/5/2021)

Selain warga lokal, ada pula pengunjung dari luar Bayangkara. Seperti seorang warga Tarakan, yakni Sofyan yang mengaku baru pertama kali mengunjungi wisata tersebut.

Baca juga: Jadwal Imsak & Azan Subuh, Rabu 12 Mei 2021 di Bulungan, Malinau, Nunukan, Tana Tidung, dan Tarakan

Baca juga: Bupati Bulungan Syarwani Sebut Idul Fitri Momentum Keluar dari Pandemi

Baca juga: Prakiraan Cuaca Bulungan Selasa 11 Mei 2021, BMKG Prediksi Bakal Cerah Sepanjang Hari

"Air terjunnya bagus ya. Saya juga baru pertama kali ke sini, karena diajak sama teman. Lumayan jauh sih perjalanannya, tapi terbayarkan lah," katanya sembari tertawa.

Dari pantauan TribunKaltara.com, tampak para pengunjung melakukan terjun bebas dari atas air terjun. Bahkan tak jarang beberapa pengunjung terjun bebas dari atas pohon setinggi kurang lebih lima meter.

Bagi tribuners yang ingin menikmati pesona air terjun tersebut, kalian bisa menggunakan sepeda motor ataupun mobil dengan jarak tempu kurang lebih satu jam.

Penulis: Risnawati

Jangan Lupa Like Fanpage Facebook TribunKaltara.com

Follow Twitter TribunKaltara.com

Follow Instagram tribun_kaltara

Subscribes YouTube Tribun Kaltara Official

Sumber: Tribun Kaltara
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved