Liga 1

Jadwal Liga 1 Live Streaming Persita vs Persib, Tayang Pukul 20.00 Wib, Berharap Tuah Marc Klok.

Jangan lewatkan Live Streaming Persita vs Persib di Liga 1, tayang di Indosiar pukul 20.00 Wib, Maung Bandung berharap tuah Marc Klok lagi.

TribunKaltara.com
Persita vs Persib. (TribunKaltara.com) 

TRIBUNKALTARA.COM - Jangan lewatkan Live Streaming Persita vs Persib di Liga 1, tayang di Indosiar pukul 20.00 Wib, berharap tuah Marc Klok.

Laga Persita vs Persib akan berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Sabtu (11/9) mulai pukul 20.30 WIB.

Pertandingan Persita vs Persib bisa disaksikan via Live Streaming vidio.com dan siaran langsung Indosiar.

Link Live Streaming Persita vs Persib tersaji di dalam berita.

Pertemuan Persita vs Persib menjadi ajang pembuktian konsistensi kemenangan.

Pasalnya Persita Tangerang dan Persib Bandung sama-sama meraih poin penuh di laga perdana BRI Liga 1 2021 lalu.

Persita Tangerang mampu menumbangkan Persipura Jayapura.

Sedangkan Persib Bandung menang tipis 1-0 atas Barito Putera.

Baca juga: Laga Liga 1, Persib vs Persita, Maung Bandung Turunkan Geoffrey Castillion Hadapi Penakluk Persipura

Menghadapi Persita Tangerang, Maung Bandung akan kembali berharap tuah Marc Klok.

Pemain naturalisasi itu saat ini sudah beradaptasi dengan strategi Robert Rene Alberts dan sukses memainkan perannya dengan baik di laga debut bersama Persib Bandung.

Gelandang idola Bobotoh ini langsung tampil mengesankan dengan gol tendangan bebas ke gawang Barito Putera.

Penampilan apik Marc Klok pun mengundang banyak apreasiasi.

Pujian datang bukan hanya karena gol Marc Klok.

Eks pemain Persija itu juga dinilai sudah nyetel dengan pemain Persib lainnya.

Khususnya yakni bersama Mohammed Rashid yang menjadi tandemnya di lini tengah Maung Bandung.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved