Kabar Artis

Datangi Kediaman Atta Halilintar, Ibunda Savas Fresh Berharap Laporan Anaknya Dicabut

Biar malam, besok kami akan tidur di sini yang penting saya bertemu dengan Atta. Biar saya mati di sini juga saya harus bertemu dia,” terang Solma.

Penulis: Titik Wahyuningsih | Editor: Amiruddin
Instagram @aurelie.hermansyah
Pasangan selebritas Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah 

TRIBUNKALTARA.COM – Ibunda Savas Fresh, Solma nekat mendatangi kediaman Atta Halilintar untuk meminta maaf atas perbuatan anaknya.

Ditemani kakak kandung Savas, Solma menunggu di depan gerbang rumah Atta Halilintar. Dia berharap bisa bertemu dengan suami Aurel Hermansyah itu.

Baca juga: Kebiasaan Tidur Mesra Aurel Hermansyah saat Hamil Buat Pegal Atta Halilintar: Ditabok Nggak Kerasa

Sembari berlinang air mata, Solma mengaku datang dari Palembang, kedatangannya ke rumah Atta pun tanpa membuat janji terlebih dahulu.

“Iya (datang ke rumah Atta tanpa membuat janji),” kata Solma, dukutip TribunKaltara dari kanal YouTube Intens Investigasi pada Senin (20/9/2021).

Solma mengaku tak tahu menahu soal kasus pencemaran nama baik yang dilakukan anaknya terhadap Atta Halilintar.

Dia mengetahui nasib anaknya yang kini mendekam di penjara pun dari surat polisi.

Meski begitu Solma yang kini sudah empat hari berada di Jakarta berharap jika suami Aurel Hermansyah mau berdamai dan mencabut laporannya.

“Kalau bisa mencabut laporan itu, bisa damai. Savas bisa bergabung bersama kami lagi,” ungkapnya.

Ibunda Savas Fresh, Solma yang nekat datangi rumah Atta Halilintar, minta laporan terhadap anaknya dicabut
Ibunda Savas Fresh, Solma yang nekat datangi rumah Atta Halilintar, minta laporan terhadap anaknya dicabut (Capture YouTube Intens Investigasi)

Bahkan ibunda Savas ini bersikeras akan menunggu di depan pintu gerbang kediaman Atta Halilintar sampai ia bisa bertemu dengan YouTuber 26 tahun itu.

“Biar malam, besok kami akan tidur di sini yang penting saya bertemu dengan Atta. Biar saya mati di sini juga saya harus bertemu dia,” terang Solma terisak.

Seperti diketahui Atta Halilintar melaporkan YouTuber Savas Fresh ke Polres Metro Jakarta Selatan sekira 2 bulan yang lalu.

Savas dipolisikan atas kasus dugaan pencemaran nama baik dan fitnah, lantaran membual soal keluarga Atta Halilintar yang ia sebut memiliki hutang ratusan juta rupiah.

Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar saat mendatangi Mapolres Jaksel terkait laporannya terhadap Saves Fresh.
Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar saat mendatangi Mapolres Jaksel terkait laporannya terhadap Saves Fresh. (Capture YouTube Star Story)

Tak hanya itu Savas pun sempat membuat konten yang berisi kalimat sarkas terhadap kehamilan Aurel Hermansyah.

Kini Savas Fresh ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan pihak kepolisian.

Baca juga: Reaksi Raul Lemos Tulis Pesan Haru, Aurel Hermansyah Berduka saat Ayah Krisdayanti Meninggal Dunia

Sementara itu Atta Halilintar dalam kesempatan wawancara mengaku habis kesabaran dengan perlakuan Savas terhadap keluarganya.

Sumber: Tribun Kaltara
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved