Liga 1

Update Kabar Persija, Angelo Alessio Masih Percayai Pemain Muda Macan Kemayoran: Junior Senior Sama

Update kabar Persija Jakarta di putaran kedua BRI Liga 1, Coach Persija Angelo Alessio masih percayai pemain muda Macan Kemayoran: Junior senior sama.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain sayap kanan Persija Jakarta, Alfriyanto Nico, sedang menggiring bola dalam laga pekan kelima Liga 1 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 28 September 2021. 

TRIBUNKALTARA.COM - Update kabar Persija Jakarta di putaran kedua BRI Liga 1, Pelatih Persija Jakarta Angelo Alessio masih percayai pemain muda Macan Kemayoran: Junior senior sama.

Tak ragu menurunkan pemain muda Persija Jakarta, masih akan dilakukan oleh Pelatih Persija Jakarta Angelo Alessio.

Mantan asisten pelatih Juventus ini menyatakan, semua pemain, apakan pemain senior atau junior memiliki posisi yang sama di mata Angelo Alessio.

Bahkan, beberapa kali pertandingan Liga 1, Persija Jakarta di bawah kepemimpinan Angelo Alessio, menjadikan pemain muda sebagai starter.

Baca juga: Simic Mandul Lawan Arema FC, Carlos Fortes Gemilang, Kapten & Pelatih Persija Puji Idola Aremania

Persija Jakarta tetap akan kembali mengoptimalkan pemain muda pada seri kedua Liga 1 2021/2022 ini.

Hal ini diungkap oleh Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca yang mengatakan Macan Kemayoran akan tetap memaksimalkan pemain muda.

Tentu saja ini didasari dengan pelatih Persija Jakarta, Angelo Alessio yang sampai sekarang mengaku masih mempercayai skuad yang ada.

Angelo Alessio sejak awal mengatakan bahwa ia akan memaksimalkan pemain yang ada dalam tim.

Mantan asisten pelatih Juventus itu memang sejak awal telah menyatakan bahwa menurutnya tak ada yang berbeda dari pemain muda dan pemain senior.

Semua pemain sama dimata Alessio, baik pemain muda ataupun senior, karena yang terpenting baginya adalah siapa yang paling siap bermain.

Oleh karena itu dalam tujuh laga yang telah dijalani, Alessio kerap menurunkan pemain-pemain muda untuk memperkuat tim.

Pemain muda seperti Alfriyanto Nico, Rio Fahmi, Dwiki Arya hingga yang lainnya terus mewanai skuad Persija dalam setiap pertandingan.

Bahkan Alfriyanto Nico dan Dwiki Arya telah beberapa kali dipasang sebagai pemain starter.

Tentu saja dengan apa yang diterapkan oleh Alessio tersebut tak menggangu pihak manjemen.

Baca juga: Persija Dihajar Arema FC di Liga 1, Legenda Macan Kemayoran Turun Tangan, Tuding Wasit Tidak Fair

Mohamad Prapanca bahkan menyatakan bahwa Alessio hingga saat ini masih mempercayai kemampuan para pemain muda.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved