Berita Nunukan Terkini
Api Mulai Membesar, 4 Bangunan Rumah Ludes Terbakar, Petugas Damkar Sulit Jinakkan Api Karena Ini
Api mulai membesar, 4 bangunan rumah ludes terbakar, petugas Damkar tampak sulit jinakkan api karena ini.
Penulis: Febrianus Felis | Editor: M Purnomo Susanto
TRIBUNKALTARA.COM, NUNUKAN - Api mulai membesar, 4 bangunan rumah ludes terbakar, petugas Damkar tampak sulit jinakkan api karena ini.
Api mulai membesar dan empat bangunan rumah semi permanen dua lantai ludes terbakar.
Diberitakan sebelumnya, si jago merah kembali mengamuk di Jalan Porsas, Kelurahan Nunukan Timur, tiga bangunan rumah ludes terbakar api, Minggu (07/11/2021), pukul 20.00 Wita.
Baca juga: BREAKING NEWS Tiga Rumah di Jalan Porsas Nunukan Hangus Dilahap Si Jago Merah, Korsleting Listrik?
Dari pantauan di lapangan, kobaran api mulai membesar dan merambat hingga 4 bangunan rumah dua lantai ludes terbakar.
Petugas Damkar tampak kesulitan menjinakkan api, lantaran bangunan rumah di Jalan Porsas Nunukan letaknya sangat berdekatan.
Hal itu membuat petugas Damkar tampak kesulitan memadamkan kobaran api yang meluas hingga ke bagian belakang rumah.

"Bangunan rumahnya berdekatan, jadi petugas hanya bisa padamkan bagian depan rumah. Tidak ada jalan ke bagian belakang rumah," ujar Agus warga yang tinggal di sekitaran rumah terbakar itu.
Tampak petugas Damkar mencoba menerobos masuk ke lantai dua sebuah rumah semi permanen dengan berbekal Apar.
Petugas Damkar terus mencoba menjinakkan api yang membesar di sebuah bangunan rumah semi permanen dua lantai.
Baca juga: Bupati Nunukan Beber Kendala Vaksinasi di Perbatasan, 5.000 Vial Johnson & Johnson Siap Didatangkan
Sebanyak empat unit mobil Damkar ditambah satu unit mobil tanki air diturunkan untuk membantu petugas memadamkan api.
Hingga berita ini diturunkan masih belum diketahui pasti penyebab dari 4 bangunan rumah dua lantai itu ludes terbakar.
Penulis: Febrianus Felis