Piala AFF
LINK Live Streaming Semifinal Piala AFF, Saling Jegal Indonesia vs Singapura, Garuda Siap Tempur
Berikut ini Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Singapura yang akan bertemu dalam semifinal leg kedua Piala AFF 2020.
Pemain Persipura itu menegaskan timnya sudah siap tempur untuk memberikan hadiah kado terbaik pada momen natal kali ini.
"Untuk pertandingan hari Natal, mungkin ini kami main bela negara, mau itu Natal atau tahun baru kami para pemain siap," ujar Ramai Rumakiek dalam sesi konferensi pers sebelum laga.
"Khususnya kami umat Kristiani siap untuk laga besok," kata Ramai.
Baca juga: Lawan Singapura Egy & Evan Dimas Cadangan Lagi? Ini Alasan Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong
Lebih lanjut, pemain mungil yang kerap menusuk pertahanan lawan itu merasa rekan setimnya berada dalam kondisi terbaiknya.
Bahkan, ia yakin strategi yang diberikan Shin Tae-yong akan membantu Indonesia bisa mengamankan tiket ke final.
"Pemain tidak terlalu begitu capek, karena strategi yang bagus dari Shin Tae-yong," tegas Ramai.
"Saya lihat dari tribun mungkin agak sedikit tertekan mentalnya setelah Singapura membalas gol pada leg pertama,".
"Disitu kami jadi lengah lini pertahanannya," tambahnya.
Sementara itu, Tatsuma Yoshida selaku pelatih Singapura juga mengharapkan hal yang sama bagi timnya untuk bisa meraih kemenangan di depan pendukungnya sendiri.
Pelatih asal Jepang itu berharap timnya bisa mempersembahkan hadiah kemenangan pada hari natal untuk masyarakat Singapura.
"Manajer tim saya terus menerus mengatakan natal, natal, dan natal," akui Yoshida.
"Karena kami memang akan bermain pada hari natal dan saya sedikit bosan dengan suaranya,".
"Tetapi saya ingin memberikan hadiah natal kepada semua penggemar dan sepak bola Singapura," tegasnya.
Baik Indonesia maupun Singapura wajib meraih kemenangan pada laga leg kedua kali ini mengingat hasil imbang sudah didapatkan kedua tim pada pertemuan pertama.
Baca juga: Shin Tae-yong Yakin Timnas Indonesia Kalahkan Singapura: Laga Berjalan Panas & Tiada Adu Penalti
(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltara/foto/bank/originals/link-live-streaming-timnas-indonesia-vs-singapura-25122021.jpg)