Berita Kaltara Terkini
Vaksin Sinovac Kini Hanya Digunakan Secara Terbatas, Ini Sasaran Penggunanya
Pemerintah pusat melalui Kemenkes RI menyatakan pemberian vaksin Sinovac akan dibatasi, yakni hanya untuk anak usia sekolah
Penulis: Maulana Ilhami Fawdi | Editor: Junisah
TRIBUNKALTARA.COM, TANJUNG SELOR - Pemerintah pusat melalui Kemenkes RI menyatakan pemberian vaksin Sinovac akan dibatasi, yakni hanya untuk anak usia sekolah.
Hal tersebut tertuang dalam Surat Edaran Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kemenkes No. SR.02.06/II/375/2022 tertanggal 25 Januari 2022.
Jubir Satgas Covid-19 Kaltara Agust Suwandy, membenarkan hal tersebut, menurutnya vaksin Sinovac kini hanya diperuntukan bagi sasaran anak usia 6-11 tahun, adapun sasaran di luar itu menggunakan vaksin merk lain.
Baca juga: Sebulan Ini Kabupaten Nunukan Nihil Kasus Covid-19, Vaksinasi Dosis 1 Capai 82,76 Persen
"Dari pusat, pemakaian vaksin sekarang kan kita diminta menyesuaikan, jadi vaksin Sinovac untuk sasaran anak-anak sekolah saja untuk anak yang usia 6-11 tahun," kata Agust Suwandy, Minggu (30/1/2022).
"Sasaran lainnya bisa gunakan vaksin lain, karena vaksin kita banyak, ada Pfizer, Astra Zeneca, Jensen," sambungnya.
Baca juga: Update Hampir 2 Pekan Bertahan Zero Covid-19, Cakupan Vaksinasi Malinau Tembus 83,3 Persen
Kendati demikian, ada pengecualian terkait sasaran di luar usia 6-11 tahun yang masih dapat menerima vaksin Sinovac, Agust menerangkan, "kalau masih ada tanggungan dosis kedua silakan dilanjutkan vaksin Sinovac."
Pria yang juga menjabat sebagai Kabid P2P Dinkes Kaltara ini mengatakan, keterbatasan stok vaksin Sinovac menjadi alasan kebijakan vaksin Sinovac hanya dibatasi untuk anak usia 6-11 tahun.

"Ini memang ada keterbatasan vaksin, karena memang negara pemasok vaksin Sinovac ini sedang memakai vaksinnya sendiri karena varian Omicron ini, jadi orang sekarang lagi berlomba-lomba lagi divaksin," terangnya.
Terkait pelaksanaan vaksinasi, menurut Agust, semua kabupaten kota di Kaltara kini telah menjalani vaksinasi anak.
Baca juga: 7.620 Dosis Pfizer Tiba di Nunukan, Vaksinasi Booster Segera Diberikan Kepada Unsur Forkopimda
Di mana untuk lokasi vaksinasi anak tidak hanya menyasar sekolah semata, namun juga di lokasi-lokasi layanan vaksinasi lainnya.
"Teman-teman di layanan ini bukan hanya di sekolah-sekolah tapi juga di posko, jadi sekarang kita buka untuk semua sasaran, anak sekolah yang mau vaksinasi silakan bisa datang ke layanan, kalau tidak sempat datang yang diadakan di sekolah bisa datang di layanan yang ada," tuturnya.
(*)
Penulis: Maulana Ilhami Fawdi