UMKM Kaltara
UMKM Kaltara, Inspirasi Bisnis Rumahan, Peluang Usaha Kaos Khas Motif Unik Daerah
Berburu oleh oleh kaos khas Kaltara bisa langsung ke Boow Kaosh. Terdapat banyak sekali variasi motif etnik khas daerah yang dijual
Sesuai dengan konsep awal mengedepankan motif-motif khas daerah, maka sejumlah produk milik Boow Kaos juga masih mengusung hal tersebut.
"Jadi kemeja, hijab semua kami motif atau coraknya khas Kaltara. Beda dan tentunya tidak ditemukan di tempat lain,"terang Rahman saat berbincang di tayangan Rumah UMKM YouTube Tribun Kaltara Official.
Menurut Rahman melihat perkembangan bisnis fashion yang cukup menjanjikan di Kaltara, pihaknya berniat melakukan ekspansi dengan mencoba peruntungan baru menggarap item produk khusus pria.
Kata Rahman salah satu yang membedakan karena item fashion pria miliknya tetap mengusung konsep kedaerahan.
"Kita akan penuhi dari dompet, topi sendl hingga celana dengan brand sendiri tentunya,"pungkas Rahman.
Rahman berharap ide tersebut bisa direalisasikan dalam waktu dekat mengingat dirinya telah punya tim khusus untuk target bisnis tersebut.
Baca juga: UMKM Kaltara, Minat Jajal Bisnis Kuliner? Tips dari Pemilik Nasi Krawu Bulungan Bisa jadi Sumber Ide
Sanggup Produksi 300 kaos sebulan
Menurut Rahman, meski usaha clothing line khas Kaltara miliknya terbilang masih baru, namun beruntung popularitas produknya sudah cukup bagus dipasaran.
Terbukti Rahman mengaku sanggup memproduksi 300 pcs produk kaos dalam perbulan.
Untuk penjualan kata dia melayani grosiran maupun satuan.
Selain itu Rahman sudah memiliki satu store offline yang bisa diakses di Jl Sengkawit, tepat di samping Hotel Kaltara.
Rahman juga membuka kanal penjualan melalui market place yang hingga saat ini menurut dia menyumbang angka pernjualan yang cukup memuaskan selama ini.
Adapun harga kaos yang dibanderol Rahman mulai dari Rp 100 ribu.
Rencana Patenkan Desain
Diungkap Rahman, selama ini produksi kaos miliknya mengandalkan desain sendiri.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltara/foto/bank/originals/rahman-10822.jpg)