Kabar Artis

Rachel Vennya Bantah Punya Pacar Baru, Tegaskan Berteman dengan Raka Hutchison dan Salim Nauderer

Rachel Vennya tegaskan tak punya pacar. Kode bahwa hubungannya dengan Raka Hutchison dan Salim Nauderer hanya teman baik

Editor: Hajrah
Instagram @rachelvennya
Rachel Vennya tegaskan tak punya pacar. Hanya berteman dengan Salim Nauderer dan Raka Hutchison? 

TRIBUNKALTARA.COM- Rachel Vennya buka suara perihal hubungan asmaranya dengan sejumlah pria.

Seperti diketahui, Rachel Vennya disinyalir menjalin hubungan spesial denga Raka Hutchison.

Meski belum pernah go publik, namun baik Rachel Vennya maupun Raka Hutchison kerap pamer momen mesra satu sama lain.

Belum pernah menjawab secara resmi hubungannya dengan Raka Hutchison, Rachel Vennya malah diisukan CLBK dengan Salim Nauderer.

Pasalnya Rachel Vennya dan Salim Nauderer belakangan ini sering tampil bersama.

Apalagi sempat terekam momen mesra saat Salim Nauderer menggendong Rachel Vennya.

Namun alih-alih menjawab rasa penasaran publik atas jalinan asmaranya selama ini, Rachel Vennya malah tegaskan jika dirinya sedang tidak menjalin hubungan pacaran dengan pria mana pun.

Menurut Rachel Vennya hubungannya dengan sejumlah pria sejauh ini tak lebih dari sekedar teman baik.

Hal tersebut ditegaskan mantan istri Niko Al Hakim saat meladeni pertanyaann pengikutnya di Instagram.

"Buna udah punya pacar blm sih?,"tanya warganet di story Instagram Rachel Vennya.

"Liat sikon sih tergantung yang nanya siap. Untuk saat ini ku gak pacaran sama siapapun kok semua BF #BestFriend,"jawab Rachel Vennya.

Jawaban yang dilontarkan Rachel Vennya seakan menjadi kode bahwa ia memang tidak menjalin hubungan pacaran baik dengan Salim Nauderer maupun Raka Hutchison.

Sebelumnya Rachel Vennya bahkan didesak untuk segera menikah lagi.

Maklum sejak bercerai dengan Niko Al Hakim, Rachel Vennya masih betah menyandang status janda.

Potret Rachel Vennya
Potret Rachel Vennya (Instagram/@rachelvennya)

Tak Cari Cowo Tajir, Kriteria Idaman Rachel Vennya Terkuak

Rachel Vennya membeberkan kriteria calon suami idaman yang dicarinya selama ini.

Hal tersebut disampaikan Rachel Vennya saat menjawab pertanyaan warganet di kolom tanya jawab Instagram pribadinya.

"Buna kalau mau jadi suamimu, harus gimana speknya? harus artis kah? tanya warganet pada Rachel Vennya.

Rupanya alih-alih mencari publik figur, Rachel Vennya memiliki stadar sendiri dalam menentukan sosok pria yang kelak jadi pendamping hidupnya.

Bukan mencari pria kaya raya atau tajir, Rachel Vennya justru mendambakan sosok suami yang bisa menyayangi dirinya juga kedua anaknya, Xabiru dan Chava.

Selain itu, Rachel Vennya juga mengaku ingin pria yang setia, cerdas, dan bisa menjaga perasaannya dari kata-kata yang menyakitkan.

" Sayang aku dan anak-anakku, bertanggung jawab, cerdas, bisa dipercaya sama kalau ngomong bikin seneng ga nyakitn hati. gitu aja sih,"kata Rachel Vennya.

"Sisanya kayak tajir atau ganteng itu bonus lah, ga juga gpp, kalau ya ya bagus,"tambah Rachel Vennya.

Sebelumnya Rachel Vennya mengaku sudah didesak untuk menikah lagi oleh keluarganya.

Meski begitu, Rachel Vennya tak mau buru-buru.

Sementara itu hingga kini Rachel Venya belum terlihat memperkenalkan sosok pria pengganti Salim Naudrer.

Ia disebut-sebut menjalin kash dengan aktor Raka Hutchison namun kabar terseut belum pernah diakui secara langsung oleh Rachel Vennya.

Belakangan ini mantan istri Niko Al Hakim tersebut kembali dirumorkan CLBK dengan mantan kekasihnya Salim Nauderer.

Pasalnya Salim dan Rachel Vennya terlihat kembali intens menunjukkan kedekatannya satu sama lain diberbagai acara.

Namun belum ada konfirmasi baik dari Salim Nauderer maupun Rachel Vennya perihal tersebut.

Rachel Vennya bikin pengakuan soal kriteria pria idamannya. Alih mencari latar belakang artis, ibunda Chava dan Biru mengaku memilih pria yang menyayangi anak-anaknya, bertanggung jawab dan cerdas. (Instagram/@rachelvennya)
Rachel Vennya bikin pengakuan soal kriteria pria idamannya. Alih mencari latar belakang artis, ibunda Chava dan Biru mengaku memilih pria yang menyayangi anak-anaknya, bertanggung jawab dan cerdas. (Instagram/@rachelvennya) (Instagram/@rachelvennya)

Rachel Vennya tak Patok Syarat Khusus Soal Calon Suami

Rachel Vennya tak mau begitu mematok syarat khusus soal kriteria calon suami.

Seperti diketahui, baru-baru ini Rachel Vennya didesak untuk segera menikah lagi.

Permintaan itu datang dari sang kakek yang menginginkan Rachel Vennya untuk tak lama-lama menyandang status janda.

Menanggapi permintaan sang kakek, Ibunda Chava dan Xabiru kelihatan pasrah.

Lantas seperti apa sosok jodoh impian seorang Rachel Vennya?

Salah satu pengikut Rachel Vennya bertanya di konten tanya jawab ibu dua anak tersebut di Instagram.

Warganet itu bertanya apakah Rachel Vennya tak masalah jika berjodoh dengan duda yang sudah memiliki anak.

"Siap gak punya anak tiri kalau jodohnya nanti duda yang sudah punya anak juga?,"tanya pengikut Rachel Vennya di Instagram.

Lantas Rachel Vennya mengaku tak masalah sebab dirinya termasuk sosok wanita yang pandai mengurus keluarga.

"Aku cuma mau bilang kalau akutuh lumayan jago ngurus anak,"balas Rachel Vennya.

Pengakuan Rachel Vennya tetap prioritaskan anak meski hobi dugem sampai pagi. (Tangkapan Layar YouTube TS Media)
Pengakuan Rachel Vennya tetap prioritaskan anak meski hobi dugem sampai pagi. (Tangkapan Layar YouTube TS Media) (Tangkapan Layar YouTube TS Media)

2 Tahun Menjanda, Sosok ini Mau Rachel Vennya Segera Menikah Lagi

Kehidupan asmara Rachel Vennya kali ini disorot keluarga dekatnya.

Setelah dua tahun menyandang status janda, sosok ini mendesak Rachel Vennya untuk segera menikah lagi.

Tak main-main, Rachel Vennya diminta segera menentukan pilihannya untuk kembali bersama mantan suami atau mencari pria lain.

Dilansir dari story Instagram Rachel Vennya, rupanya sosok yang mendesak ibu dua anak itu untuk segera menikah lagi adalah sang kakek.

Menurut ibunda Rachel Vennya, Vien Tasman, hanya sang kakek yang bisa meluluhkan sifat keras kepala mantan istri Niko Al Hakim soal pasangan.

"Nah loh disuruh nikah, mau balikan apa cari yang lain? kalau udah antan yang ngomong jadi anak yang manis beud dia,"tulis Vien Tasman.

Sementara Rachel Vennya terlihat serius mendengar nasihat dari sang kakek yang begitu ingin melihat cucunya kembali berumah tangga.

Menurut Rachel Vennya, sang kakek mengeluhkan soal dirinya terlalu lama menyandang status janda.

"Disuruh kawin lagi, katanya lama bagt jadi janda 2 tahun, ya ampun padahal baru 2 tahun nek, tan," keluh Rachel Vennya.

 Rachel Vennya pun mencoba memberi pengertian pada sang kakek soal jodoh atau pasangan semuanya telah diatur oleh Tuhan.

Baca juga: Dikabarkan Balikan, Momen Mesra Rachel Vennya Digendong Salim Nauderer Tuai Sorotan

Rachel Vennya Jawab Kemungkinan Rujuk dengan Niko Al Hakim

Rachel Vennya buka suara soal kemungkinan rujuk dengan mantan suaminya, Niko Al Hakim.

Seperti diketahui hubungan Rachel Vennya dan Niko Al Hakim sering menuai sorotan. Keduanya masih sering memamerkan kebersamaannya meski sudah bercerai.

Tak sedikit yang mendoakan Rachel Vennya dan Niko Al Hakim untuk rujuk lantaran terbawa perasaan melihat interaksi keduanya mmebersamai kedua anaknya padahal sudah tidak terikat hubungan suami istri.

Banyak pujian mengalir atas cara Rachel Vennya dan Niko Al Hakim menyikapi perceraian.

Baru-baru ini Rachel Vennya menjawab pertanyaan pengikutnya yang penasaran apakah ada peluang untuk dirinya kembali rujuk dengan sang mantan suami.

" Bunaa kalau Tuhan menginginkan buna sama Niko kembali, gimana buna?,"tanya warganet.

Menurut Rachel Vennya soal rujuk dengan Niko Al Hakim semua kembali pada rencana Tuhan.

"Namanya rencana Tuhan, jalanin aja,"kata Rachel Vennya.

Baca juga: 2 Tahun Menjanda, Sosok ini Desak Rachel Vennya Segera Menikah Lagi: Mau Balikan apa Cari yang Lain

Rachel Vennya meminta kepada para pengikutnya untuk tidak berharap terlalu tinggi pada hubungannya dengan Niko Al Hakim.

"Udah jangan berharap apa2 guys, hidup kita bukan film yang bisa aku tulis scriptnya skrg gt lo. Semua hal kan terjadi karena udah jalannya. Rencana Allah ga pernah salah ok,"pungkas Rachel Vennya.

(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved