Berita Kaltara Terkini

Danrem 092 Maharajalila Brigjen TNI Eri Estefanus Ajak Media di Kaltara Tetap Jalin Sinergitas

Danrem 092 Maharajalila Brigjen TNI Eri Estefanus bersilaturahmi dengan awak media di Kalimantan Utara, Senin 24 Oktober 2022 di kantornya.

Editor: Amiruddin
HO/ Penerangan Korem 092 Maharajalila
Foto bersama Danrem 092 Maharajalila, Brigjen TNI Eri Estefanus dengan awak media di Kalimantan Utara, Senin 24 Oktober 2022 

TRIBUNKALTARA.COM - Komandan Korem atau Danrem 092 Maharajalila Brigjen TNI Eri Estefanus mengajak awak media di Kalimantan Utara atau Kaltara tetap menjalin sinergitas dengan TNI

Hal itu disampaikan Danrem 092 Maharajalila Brigjen TNI Eri Estefanus saat bersilaturahmi dengan awak media di Kalimantan Utara, Senin 24 Oktober 2022

Silaturahmi Danrem 092 Maharajalila Brigjen TNI Eri Estefanus dengan awak media dilaksanakan di Markas Korem 092 Maharajalila

Tepatnya di Jl Katamso, Tanjung Selor, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara

"Sinergitas yang sudah terjalin antara jajaran Korem 092 Maharajalila dengan awak media di Kaltara selama ini harus tetap dijaga," kata Brigjen TNI Eri Estefanus di hadapan awak media.

Suasana silaturahmi Danrem 092 Maharajalila Brigjen TNI Eri Estefanus dengan awak media
Suasana silaturahmi Danrem 092 Maharajalila Brigjen TNI Eri Estefanus dengan awak media yang dilaksanakan di Markas Korem 092 Maharajalila, Senin 24 Oktober 2022.

Baca juga: Demi Ketahanan Pangan, Korem 092/Maharajalila Tanam Jagung di Desa Kelubir, Dikelola Kelompok Tani

Lulusan Akademi Militer 1996 itu juga berharap kerjasama antara TNI dengan media di Kaltara bisa semakin baik.

Seperti dalam hal publikasi program, hingga aktivitas prajurit TNI yang ada di Kalimantan Utara

Apalagi Kalimantan Utara sebagai daerah perbatasan yang berbatasan langsung dengan negara tetangga, Malaysia

"Kita tahu Kaltara ini daerah perbatasan negara.

Nah di perbatasan itu ada prajurit TNI yang senantiasa jaga perbatasan, sebagai garda terdepan bangsa.

Selain itu, di jajaran Korem 092 Maharajalila juga punya program Tentara Manunggal Membangun Desa atau TMMD, yang tentunya jadi wujud nyata kehadiran TNI bersama rakyat," kata Brigjen TNI Eri Estefanus

Usai silaturahmi, Brigjen TNI Eri Estefanus berfoto bersama dengan awak media di Kalimantan Utara

Sekadar diketahui, Brigjen TNI Eri Estefanus menjabat Danrem 092 Maharajalila menggantikan Brigjen TNI Rifki

Sebelum jabat Danrem 092 Maharajalila, Brigjen TNI Eri Estefanus merupakan Paban II/Evjianbangstra Ditevjiangbang Sesko TNI

Halaman
12
Sumber: Tribun Kaltara
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved