Liga Eropa
Hadapi Barcelona di Liga Eropa, Badai Cedera dan Sanksi Hinggapi Manchester United, Ini Kondisi Tim
Nasib kurang baik sepertinya menghinggapi klub papan atas Inggris, Manchester United. lawan Barcelona di Liga Eropa, beberapa pemain Man United absen.
Antony, Anthony Martial, dan Scott McTominay yang sebelumnya melewatkan perjalanan ke Elland Road karena cedera, juga bakal absen lawan Barcelona.
Adapun gelandang Christian Eriksen dan Donny van de Beek absen jangka panjang karena cedera.
Kabar baiknya, gelandang bertahan Casemiro bisa bermain lawan Barcelona.
Pemain Timnas Brasil ini hanya terkena larangan bermain di pertandingan domestik.
Laga Barcelona vs Man United pun akan spesial bagi Casemiro, mengingat ia merupakan mantan pemain Real Madrid yang jadi rival Barca.
Sementara striker yang didatangkan Januari lalu Wout Weghorst dan Jack Butland juga memenuhi syarat tampil karena mereka telah ditambahkan ke skuad Liga Europa, bersama dengan Sabitzer.
Baca juga: Inter Milan Tak Tenang, Alessandro Bastoni Diganggu Tottenham Hotspur dan Manchester United
Kondisi Tim Barcelona
Gol Pedri di Villareal pada Minggu 12 Februari 2023 membantu klub Catalan untuk mengklaim kemenangan keenam berturut-turut La Liga.
Barca pun memperpanjang keunggulan mereka di puncak klasemen menjadi 11 poin dengan Real Madrid.
Ousmane Dembele dan Sergio Busquets melewatkan kunjungan ke Villarreal karena masalah hamstring dan pergelangan kaki.
Keduanya bakal kembali absen saat Barca menjamu Man United di Camp Nou.
Dembele dilaporkan bakal absen hingga pertengahan Maret.
Sementara Busquets kemungkinan bisa kembali tampil pada leg kedua di Old Trafford, jika pemulihannya berjalan sesuai rencana.
Busquets yang kini jadi kapten tim Barca, turut mengalahkan MU di final Liga Champions 2009 dan 2011.
Dialah satu-satunya skuad Barca 2009 dan 2011 yang masih bertahan di musim ini.
| Hasil Liga Europa: FC Twente Kalahkan Bodo/Glimt 2-1, Pemain Indonesia Mees Hilgers Tampil Penuh |
|
|---|
| Pemain Timnas Indonesia Kevin Diks Cetak Gol, Antar FC Copenhagen Raih Kemenangan Pertama di UECL |
|
|---|
| Prediksi Leverkusen vs AS Roma di Semifinal UEL, Skuad De Rossi Terancam Gigit Jari Tanpa Dybala |
|
|---|
| Jelang Bentrok AS Roma vs Leverkusen di Semifinal UEL, De Rossi dan Xabi Alonso Saling Lempar Pujian |
|
|---|
| JADWAL Liga Eropa Jumat Dini Hari: Sparta Praha vs Liverpool, Jurgen Klopp Sebut Ujian Favorit Juara |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltara/foto/bank/originals/bek-tengahmanchesterunitedlisandro-martinez-wrhet.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.