Berita Artis Korea

Kim Sung Kyu Diincar untuk Bergabung dengan Lee Min Ho dan Kim Min Ha Bintangi Pachinko Season 2

Aktor Kim Sung Kyu diincar untuk bergabung dengan Lee Min Ho dan Kim Min Ha untuk membintangi serial Pachinko Season 2

|
Editor: Hajrah
Kolase- Instagram @kimsungkyu_official / AppleTV
Aktor Kim Sung Kyu diincar untuk ikut membintangi Drama Korea Pachinko (Kolase- Instagram @kimsungkyu_official / AppleTV) 

Di drama One Ordinary Day, ia juga memerankan seorang kriminal yang menyeramkan dan disegani di antara seluruh narapidana. 

Walau selama ini ia dikenal dengan karakter-karakter menyeramkan sebagai penjahat dalam film maupun drama Korea, siapa sangka Kim Sung Kyu justru mendapatkan kesempatan untuk memainkan peran yang berbeda dalam drama A Piece of Your Mind.

Baca juga: Segera Syuting Serial Pachinko Season 2, Deretan Potret Lee Min Ho Saat Bertolak ke Kanada

Di drama tersebut, Kim Sung Kyu berperan sebagai Kang In Wook. 

Kang In Wook adalah seorang pianis yang diakui di kalangan musik karena seni dan keterampilannya, tetapi tidak dikenal secara luas oleh publik.

Selama berkarier, Kim Sung Kyu cukup beruntung karena mendapat kesempatan untuk beradu akting dengan banyak aktor papan atas.

Misalnya, Kim Woo Bin, Ha Jung Woo, Ma Dong Seok, Sung Dong Il, hingga yang terbaru adalah Kim Soo Hyun dan Cha Seoung Won dalam One Ordinary Day.

Kemampuan akting Kim Sung Kyu dalam memainkan peran-peran yang beragam tersebut disambut positif dan diapresiasi.

Hal ini dibuktikan dari nama Kim Sung Kyu yang sudah empat kali masuk jajaran nominasi berbagai ajang penghargaan bergengsi dunia perfilman sejak 2018. 

Ia harus berkompetisi dengan aktor-aktor lain yang sudah lebih senior.

Karena kepiawaiannya berakting, Kim Sung Kyu memenangkan penghargaan Best New Actor Golden Cinema Film Festival untuk film The Gangster, The Cop, The Devil pada tahun 2021 ini.

(*)

Halaman 3 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved