Kabar Artis
Nagita Slavina Bongkar Alasan tak Pernah Periksa HP Raffi Ahmad: yang Udah Ketahuan aja Bikin Puyeng
Nagita Slavina ogah tahu isi ponsel Raffi Ahmad. Pilih cuek dan tak pernah periksa HP sang suami
Padahal sebelum menikahi Gigi, Raffi dikenal sebagai sosok playboy.
"Gigi? Gigi takut syok ya?" kelakar Denny.
Ucapan Denny tersebut mengundang tawa seisi ruangan.
Ibu dua anak itu menyebut jika handphone Raffi banyak rahasia.
Gigi memutuskan untuk tidak tahu apa-apa daripada hanya membuatnya stres karena penasaran.
"Soalnya di HP dia banyak hantunya. Aku mendingan nggak (tahu)," jawab Gigi.
Gigi memutuskan untuk tidak tahu apa-apa daripada hanya membuatnya stres karena penasaran.
Mendengar jawaban Gigi, Raffi langsung membela diri.
Pria kelahiran 17 Februari 1987 itu mengutip salah satu dialog dari film Dilan.
"Raffi pernah nggak lu iseng (cek) punya Gigi?" tanya Denny lagi.
"Kan ada film Dilan, cemburu itu untuk orang yang tidak percaya diri, sekarang gua kurang apa? Ya udah dia nggak akan ke mana-mana, pasti di samping gua."
"Karena, gua juga begitu! Dia satu-satunya bro, mau apa lagi?" lanjut Raffi seraya memeluk dan mencium Gigi.
Raffi langsung membela diri, ia mengutip salah satu dialog dari film Dilan.
Melihat Raffi pamer kemesraan di depan kamera tersebut Gigi tak memberikan reaksi apapun.
Ia hanya melirik wajah Raffi sesaat kemudian melanjutkan makannya.
"Gigi ada perasaan pengen tau nggak sih, ada apa di dalemnya?" tanya Denny.
"Enggak, aduh Ya Allah. Yang udah ketahuan aja bikin puyeng," ucap Gigi.
Mendengar jawaban tersebut, Raffi langsung menimpali.
Raffi menyebut Gigi tak perlu repot cari tahu soal rahasia sang suami.
Pasalnya kehidupan Raffi kerap jadi pemberitaan media.
"Eh, Gigi itu nggak perlu buka handphone.Ntar juga ada yang ngasih tahu di berita online," pungkas Raffi.
(*)
Sule Akhiri Rumor Asmara dengan Santyka Fauziah, Singgung Nasib Bedu dan Andre Taulany |
![]() |
---|
Lesti Kejora Hamil Lagi, Rizky Billar Ungkap Ngidam Unik sang Istri: Minta Klinik Kecantikan |
![]() |
---|
Ari Lasso Dicap Red Flag, Dearly Djoshua Pasang Badan: Dia Nggak Pernah Kasar Sama Aku |
![]() |
---|
Siapa Saja Mantan Amanda Manopo? Intip Daftarnya Sebelum Mantap Nikah dengan Kenny Austin |
![]() |
---|
Harapan Bebas Pupus, Ammar Zoni Diduga Edarkan Narkoba di Dalam Rutan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.