Liga Italia
Profil Enzo Barrenechea, Debutan Juventus dan Pengganti Paul Pogba di Lini Tengah, Segacor Apa?
Untuk diketahui, laga kontra Hellas Verona di Liga Italia kemarin merupakan kali ketiga bagi Enzo Barrenechea masuk starting XI Juventus.
Penulis: Titik Wahyuningsih | Editor: Cornel Dimas Satrio
TRIBUNKALTARA.COM - Simak profil Enzo Barrenechea, debutan Juventus yang diklaim sebagai pengganti Paul Pogba di lini tengah, segacor apa?
Enzo Barrenechea merupakan satu dari deretan pemain muda yang diturunkan Massimiliano Allegri dalam laga Juventus kontra Hellas Verona pada giornata 28 Serie A Liga Italia.
Berlangsung di Stadion Allianz pada Minggu (2/4/2023), Juventus berhasil mengumpulkan tiga poin dari Hellas Verona dengan skor tipis 1-0.
Juventus harus susah payah memenangkan laga kontra tim papan bawah sebab Massimiliano Allegri memang tidak menurunkan pemain utamanya.
Ya, sejumlah pemain kunci seperti Adrien Rabiot, Dusan Vlahovic, Angel Di Maria dicoret dari starter demi tampil maksimal di semifinal Coppa Italia kontra Inter Milan.
Sebaliknya, juru taktik Juventus ini mempercayakan lini depan kepada pemain muda seperti Moise Kean.
Upaya Massimiliano Allegri merotasi skuadnya tidak sia-sia, Moise Kean berhasil membobol gawang Hellas Verona pada menit ke 55.
Berkat kemenangan ini, Juventus semakin dekat untuk membalapo perolehan Atalanta yang berada di posisi enam dengan raihan 48 poin.
Baca juga: Deretan Wonderkid Juventus Gemilang saat Duel Verona di Liga Italia, Harapan Baik bagi Allegri
Selain lini depan, sektor tengah Bianconeri juga didominasi pemain muda seperti Enzo Barrenechea, Fagioli, dan Miretti.
Pemain 21 tahun itu memulai starternya bersama Nicolo Fagioli dan tiga pemain veteran lainnya, sedangkan Fabio Miretti masuk menggantikan Barrenechea di babak kedua.
Untuk diketahui, laga kontra Hellas Verona kemarin merupakan kali ketiga bagi Enzo Barrenechea masuk starting XI Juventus.
Berbeda dari dua starter sebelumnya, gelandang asal Argentina kali ini memulai pertandingannya sebagai bagian dari tim utama Juventus.
Pasalnya, per tanggal 31 Maret 2023 Juventus telah meresmikan Enzo Barrenechea sebagai bagian dari skuad tim utama Juventus.
Gelandang Argentina itu memenangkan hati Massimiliano Allegri setelah memamerkan kualitasnya bersama Under 19 sebelum dipromosikan ke Next Gen.
Baca juga: Hasil Liga Italia Juventus vs Verona, Di Maria cs Susah Payah Kalahkan Tim Penghuni Zona Degradasi
Pemilik nama lengkap Enzo Alan Tomas Barrenechea ini tampil bersinar dengan torehan 4 gol dan satu assit di laga Serie C grup A bersama tim Juventus Next Gen.
Sayangnya, di pertandingan kemarin, kompatriot Angel Di Maria ini tampak kesulitan untuk mengimbangi jalannya pertandingan.
Massimiliano Allegri bahkan langsung menggantikannya setelah jeda babak pertama.
Pemain yang digadang-gadang bakal menggantikan posisi Paul Pogba ini bahkan mendapat rating terburuk dari rekan satu timnya.
Sejumlah media seperti Tuttosport, Gazzetta dello Sport, Calciomercato.com, hingga Corriere dello Sport kompak memberi rating 5 dari 10 untuk aksi Enzo Barrenechea.
Gelandang 21 tahun ini dianggap terlalu gugup dan boros dalam hal passing.
Baca juga: Pertahanan Juventus semakin Kokoh, Si Nyonya Tua Jaga Asa Tembus Papan Atas Klasemen Liga Italia
Hal itu bisa dimaklumi mengingat pengalaman Enzo Barrenechea tampil di Serie A masih terhitung minim yakni baru tiga laga saja.
Oleh karenanya, Juventus dilaporkan akan mengirim penggawa Argentina ini untuk menimba ilmu di klub lain.
Ya, Calciomercato.com melaporkan bahwa Juventus tertarik meminjamkan Enzo Barrenechea pada akhir musim nanti.
Melihat potensi dan usianya yang masih muda, Juventus menaruh harapan besar kepada pemainnya itu.
Bukan tidak mungkin di kemudian hari sang pemain bakal melebihi ekspektasi manajemen Bianconeri.
Baca juga: Conte Dikaitkan dengan Juventus Setelah Berpisah dengan Tottenham, Posisi Allegri Terancam?
Lantas seperti apa profil Enzo Barrenechea selengkapnya? Simak biodatanya berikut ini.
Biodata Enzo Barrenechea
Nama Lengkap: Enzo Alan Tomás Barrenechea
Tempat Lahir: Villa María, Argentina
Tanggal Lahir: 22 Mei 2001 (21 Tahun)
Kebangsaan: Argentina
Klub: Juventus
Posisi: Gelandang
No Punggung: 45
Tinggi: 186 cm
Karier klub
- CA Newell's Old Boys II 2019
- FC Sion 2019-2020
- Juventus U19 2020-2021
- Juventus Next Gen 2021-2023
- Juventus 2023-sekarang.
(*)
Join Grup Telegram Tribun Kaltara untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/tribunkaltaracomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Jangan Lupa Like Fanpage Facebook TribunKaltara.com
Follow Twitter TribunKaltara.com
Follow Instagram tribun_kaltara
TikTok tribunkaltara.com
Follow Helo TribunKaltara.com
Subscribes YouTube Tribun Kaltara Official
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltara/foto/bank/originals/Enzo-Barrenechea-Juventus-45.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.