Berita KPop

J-Hope BTS Dikabarkan Berangkat Wamil 18 April Sebagai Tentara Aktif, Big Hit Music Buka Suara

J-Hope dikabarkan berangkat wamil 18 April mendatang. Menanggapi hal ini agensi Big Hit Music buka suara

|
Editor: Hajrah
Instagram/@louisvuitton
J- Hope dikabarkan akan berangkat wamil 18 April 2023 mendatang (Instagram/@louisvuitton) 

TRIBUNKALTARA.COM- J-Hope dikabarkan menjalani wajib militer atau wamil 18 April mendatang.

Dilansir dari outlet media News1, member BTS kabarnya akan memulai pelatihan dasarnya dengan mendaftar di Pusat Pelatihan Rekrut Baru Divisi A di Gangwon-do.

Ia akan menerima pelatihan dasar selama lima minggu, setelah itu J-Hope akan ditugaskan ke pos permanennya sebagai tentara aktif.

Menanggapi kabar tersebut, pejabat Big Hit Music langsung buka suara.

Hanya saja agensi mengaku masih sulit memberikan konfirmasi perihal pendaftaran wamil J-Hope pada 18 April.

"Sulit untuk dikonfirmasi," kata perwakilan Big Hit Music.

Sementara itu, J-Hope akan menjadi member kedua BTS yang akan segera memulai wajib militernya.

Sebelumnya melalui Weverse, Big Hit Music telah membuat pengumuman tentang pendaftaran militer J-Hope.

Pemilik nama lengkap Jung Ho Seok itu pun diketahui sudah menghentikan penundaan wajib militernya.

Hal tersebut sekaligus menjadi sinyal jika J-Hope sudah siap untuk melaksanakan wamil.

Berikut isi pernyataan Big Hit Music"

"Halo.

Ini BIGHIT.

Kami ingin memberi tahu penggemar kami bahwa J-Hope telah memulai proses pendaftaran militer dengan mengajukan penghentian penundaan pendaftarannya.

Kami akan memberi tahu Anda tentang pembaruan lebih lanjut pada waktunya.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved