Timnas Indonesia

Timnas Indonesia vs Korea Utara di Asian Games, Permintaan Pemain Persib Bandung dan Persija Jakarta

Jelang duel Timnas Indonesia vs Korea Utara di Asian Games 2023 Minggu (24/9/2023), pemain Persib Bandung dan Persija Jakarta buka suara.

Editor: Amiruddin
Instagram @timnas.indonesia
Jelang duel Timnas Indonesia vs Korea Utara di Asian Games 2023 Minggu (24/9/2023), pemain Persib Bandung dan Persija Jakarta buka suara. 

TRIBUNKALTARA.COM - Tinggal hitungan jam duel Timnas Indonesia vs Korea Utara di Asian Games 2023 akan tersaji.

Duel Timnas Indonesia vs Korea Utara di Asian Games 2023 akan dihelat di Zhejiang Normal University East Stadium, China, Minggu (24/9/2023) sore ini.

Tak ada pilihan lain, agar bisa jaga asa lolos dari fase grup, Timnas Indonesia harus mampu kalahkan Korea Utara di Asian Games sore ini.

Sebelumnya diketahui, Timnas Indonesia sukses gebuk Kirgizstan di laga perdana Asian Games 2023.

Saat itu Timnas Indonesia gebuk Kirgiztan di Asian Games dengan skor 2-0.

Sementara di laga kedua Asian Games, Timnas Indonesia keok di tangan China Taipei.

Skuat Timnas Indonesia dipaksa nyerah oleh China Taipei dengan skor 1-0.

 
 
 

 

Baca juga: Respons Indra Sjafri, Timnas Indonesia Hajar Kirgizstan di Asian Games, Singgung Kualitas Kompetisi

Kini Timnas Indonesia akan lawan tim kuat lainnya di Asian Games, yakni Korea Utara

Tentu bukan pekerjaan mudah buat Timnas Indonesia untuk atasi Korea Utara.

Jelang duel Timnas Indonesia vs Korea Utara di Asian Games 2023 di Zhejiang Normal University East Stadium, China, Minggu (24/9/2023), pemain Persib Bandung dan Persija Jakarta buka suara.

Pemain Persib Bandung yang dimaksud yakni Robi Darwis.

Sementara penggawa Persija Jakarta yang kini berbaju Timnas Indonesia yakni Dony Tri Pamungkas.

"Tentunya secara tim kami sudah mengevaluasi pertandingan sebelumnya melawan China Taipei, hasilnya kurang maksimal, kami evaluasi apa kekurangan kami," kata pemain Roby Darwis.

"Pada pertandingan melawan Korea Utara ini tentunya kami harus lebih siap lagi.

Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved