Berita Tarakan Terkini
Reuni Akbar SMPN 5 Tarakan, Wali Kota Tarakan Khairul Beri Pesan Tetap Jaga Kekompakan
Sabtu 1 November 2025 diadakan reuni akbar SMPN 5 Tarakan yang diadakan di ayan Multifunction Hall, Tarakan Plaza, Kalimantan Utara.
Penulis: Andi Pausiah | Editor: Junisah
TRIBUNKALTARA.COM, TARAKAN - Wali Kota Tarakan, dr H Khairul M Kes, menghadiri Reuni Akbar SMPN 5 Tarakan Angkatan Tahun 1988–2025 di Kayan Multifunction Hall, Tarakan Plaza, Tarakan Kalimantan Utara, Sabtu, 1 November 2025.
Kegiatan Reuni Akbar SMPN 5 Tarakan ini mengusung tema “Tetap Bersama Jalin Silaturahmi dari Generasi ke Generasi, Kembali Bersatu dalam Kenangan.”
Dalam sambutannya, Wali Kota Tarakan Khairul menyampaikan apresiasi kepada seluruh alumni yang tetap menjaga kebersamaan dan kekompakan lintas angkatan.
Khairul menilai bahwa ikatan alumni memiliki peran penting dalam memperkuat jejaring sosial dan memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan daerah.
Baca juga: 32 Pantun Ajakan Reuni, Kirim ke Teman Lama biar Nostalgia Bareng Lagi
Wali Kota Tarakan juga berharap para alumni, termasuk yang kini mengemban amanah sebagai perwakilan daerah maupun yang berprofesi di berbagai bidang, terus memberikan dukungan terhadap pembangunan Tarakan.
Orang nomor satu di Tarakan ini menekankan kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat, termasuk komunitas alumni, menjadi modal penting dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan.
Acara reuni akbar SMPN 5 Tarakan berlangsung hangat dan penuh keakraban, menjadi momentum untuk mengenang perjalanan bersama sekaligus mempererat silaturahmi antargenerasi.
"Reunian ini, saya merasakan bagaimana ikatan alumni kuat. Saya sampai sekarang juga tergabung masih dalam grup SMP," ungkapnya.
Ia berharap hubungan guru dan alumni tetap terjalin dan bersama mengisi pembangunan dengan pekerjaan atau profesi masing-masing.
(*)
Penulis: Andi Pausiah
Wali Kota Tarakan
Khairul
Reuni Akbar
SMPN 5 Tarakan
alumni
Tarakan
Kalimantan Utara
TribunKaltara.com
| Wali Kota Tarakan Tutup Festival Lomba Tari Tradisional Se-Kaltara, Perkaya Keberagaman Nusantara |
|
|---|
| 50.000 Warga Tarakan Padati Karya Kreatif Benuanta di TACC, Oktober Omzet UMKM Tembus Rp3,49 Miliar |
|
|---|
| Kunjungi Bapenda dan Badan Pengusahaan Batam, Efektivitas Pengelolaan Pajak dan Retribusi Daeeah |
|
|---|
| Dialog Kolaborasi Daerah dan Industri, Tema Arah Tantangan dan Dukungan Bersama Energi Terbarukan |
|
|---|
| Hadiri Pembukaan MTQ ke-XXI Kecamatan Tarakan Barat, Jadi Syiar Islam, Lahirkan Generasi Muda Qurani |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltara/foto/bank/originals/Reuni-Akbar-SMPN-5-Tarakan-01-03112025jpg.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.