Berita Tarakan Terkini
Wali Kota Tarakan Buka Muscab VI KKM Bone, Jadi Mitra dan Bantu Pemerintah Atasi Persoalan Sosial
Minggu 2 November 2025, Wali Kota Tarakan Khairul membuka acara Muscab KKM Bone di Tarakan Kalimantan Utara: Ini merupakan mitra pemerintah.
Penulis: Andi Pausiah | Editor: Junisah
TRIBUNKALTARA.COM, TARAKAN - Kerukunan Keluarga Masyarakat Bone (KKM Bone) Tarakan gelar Musyawarah Cabang (Muscab) VI di Hotel Galaxy, Tarakan, Kalimantan Utara, Minggu (2/11/2025).
Kegiatan Muscab KKM Bone dibuka Wali Kota Tarakan, dr H Khairul M Kes. Turut hadir pula sejumlah Anggota DPRD Kaltara, tokoh Sulawesi Selatan, tokoh masyarakat hingga warga KKM Bone di Tarakan, Kalimantan Utara.
Kepengurusan KKM Bone sebelumnya, Agustan selaku Ketua KKM Bone, Sekretaris KKM Bone, Makmur dan Bendahara Ramli resmi demisioner dan digantikan Ketua terpilih, AKP Taharman.
Wali Kota Tarakan, Khairul menyampaikan sambutannya bahwa tujuan berorganisasi agar bisa bersatu. Bersatu dalam rangka untuk kebaikan.
Baca juga: Kerukunan Keluarga Masyarakat Bone Gelar Rapat Kerja dan Silaturahmi di Tanah Kuning Bulungan
Khairul mengatakan Allah SWT menciptakan manusia secara bersuku untuk persatuan bukan untuk perpecahan. Meski berbeda suku bangsa, ini merupakan skenario Tuhan.
"Ada makna dari semua itu," ungkap Khairul.
Menurut Khairul, dalam catatan komposisi Bugis di Tarakan terbesar adalah Pinrang kemudian Bone dan Toraja.
"Pinrang juga banyak bergabung letta dan massenrempulu. Dengan beragam suku, bahwa kita diciptakan bersuku bagaimana merajut tali silaturahmi. Dimana bumi dipinjak di situ langit dijunjung, begitu juga kita semua," beber Wali Kota Tarakan.
Khairul mengungkapkan, suku sebagai tempaf adal lahir. Namun Allah tidak inginkan ada perpecahan. Diharapkan paguyuban di Tarakan bisa saling membantu.
"Kami di pemerintahan ini misal ada terlantar, kami biasa juga dibantu paguyuban katakanlah orang Jawa yang terlantar maka kami tampung di Shelter. Dan itu libatkan paguyuban," terangnya.
Khairul menambahkan, tugas utama paguyuban adalah membantu menolong anggota yang mengalami kesulitan. "Itu peran paling penting. Ada terlantar kursng mampu itu luar biasa kontribusinya. Jangan justru organisasi saling gontokan," bebernya.
Baca juga: 11 Lembaga Adat dan 15 Paguyuban akan Ikut Ramaikan Irau Malinau ke-11, Tampilkan Budaya Leluhur
Ia berharap paguyuban ikut membantu pemerintah daerah ketika ada perseteruan antarsuku maka bisa saling membantu. "Karena kami tidak tahu semua di bawah. Mata paguyuban yang bisa bantu paling tidak informasikan kami," tukasnya.
Ketua KKM-Bone Kota Tarakan Agustan menjelaskan acara ini digelar untuk menyusun kepengurusan masa bakti 2024-2030, seiring berakhirnya pengurus periode 2020-2025.
"Ini agenda 5 tahun sekali dalam rangka pemilihan Ketua Kerukunan Keluarga Masyarakat Bone," ujar Agustan kepada awak media.
Agustan menegaskan ia tidak maju lagi. Karena menginginkan adanya regenerasi pengurus. Ya berharap pengurus baru nanti dapat memperhatikan dan mensejahterakan warga Bone di Tarakan.
| Wali Kota Khairul Lepas 750 Peserta UT Tarakan Fun Run 2K25, Diramaikan Doorprize Menarik |
|
|---|
| Reuni Akbar SMPN 5 Tarakan, Wali Kota Tarakan Khairul Beri Pesan Tetap Jaga Kekompakan |
|
|---|
| Wali Kota Tarakan Tutup Festival Lomba Tari Tradisional Se-Kaltara, Perkaya Keberagaman Nusantara |
|
|---|
| 50.000 Warga Tarakan Padati Karya Kreatif Benuanta di TACC, Oktober Omzet UMKM Tembus Rp3,49 Miliar |
|
|---|
| Kunjungi Bapenda dan Badan Pengusahaan Batam, Efektivitas Pengelolaan Pajak dan Retribusi Daeeah |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltara/foto/bank/originals/Wali-Kota-Tarakan-Hadiri-Kerukunan-Bone-01-03112025jpg.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.