Kabar Artis

Dirumorkan Cerai, Ahmad Dhani Ngamuk, Mulan Jameela Singgung soal Fitnah

Isu perceraian Ahmad Dhani dan Mulan Jameela mencuat usai video ruang sidang beredar, keduanya kompak membantah, tegaskan kabar itu fitnah.

Tribunnews.com/Bayu Indra Permana
DIISUKAN CERAI - Ahmad Dhani dan Mulan Jameela tegas membantah isu yang menyebut keduanya bercerai gegara video viral yang beredar di TikTok. 

Hubungan Ahmad Dhani dan Mulan menjadi salah satu kisah paling banyak dibicarakan di dunia hiburan Indonesia.

Keduanya mulai dekat saat Mulan masih menjadi partner musikal Maia Estianty di duo Ratu, masa ketika Dhani berperan sebagai produser.

Kedekatan yang muncul di antara Dhani dan Mulan menimbulkan berbagai spekulasi publik dan menjadi isu besar kala itu.

Setelah Dhani dan Maia resmi bercerai pada 2008, Dhani dan Mulan akhirnya menjalin hubungan serius.

Tak ayal banyak yang menduga bahwa Ahmad Dhani berselingkuh dengan Mulan Jameela kala masih bersama Maia.

Pasangan ini kemudian menikah secara siri pada 2009 sebelum akhirnya mengumumkan pernikahan mereka kepada publik beberapa tahun kemudian.

Meski hubungan mereka sempat menuai kontroversi, Dhani dan Mulan tetap bertahan dan membangun keluarga bersama.

Mereka kini dikaruniai dua anak yang melengkapi kehidupan rumah tangga mereka.

(*)

(Tribunnews.com/Willem/Rinanda)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Respons Mulan Jameela dan Ahmad Dhani Digosipkan Pernikahan Mereka di Ambang Perceraian, https://www.tribunnews.com/seleb/7755927/respons-mulan-jameela-dan-ahmad-dhani-digosipkan-pernikahan-mereka-di-ambang-perceraian.
Editor: Willem Jonata

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved