Liga Champions
Jadi Bintang Kemenangan Inter Milan di Kandang Ajax, Ini Kata Thuram Usai Membuka UCL dengan Brace
Jadi bintang kemenangan Inter Milan di kandang Ajax, ini kata Marcus Thuram usai membuka UCL dengan brace.
“Kami memainkan laga yang hebat tanpa kebobolan,” lanjut penyerang asal Prancis itu. “Itu memang tujuan kami. Kami senang. Kami tahu harus merespons setelah hasil melawan Juventus, dan kami melakukannya.”
Setelah gol kedua, Inter lebih tenang dalam menguasai bola. Mereka mengendurkan tekanan, namun tetap membuat Ajax frustrasi. Tim tuan rumah hanya mampu mencatatkan dua tembakan tepat sasaran sepanjang laga.
Inter pun menutup pertandingan dengan nyaman, sekaligus memberi senyum manis bagi pelatih Cristian Chivu yang pulang ke Amsterdam. Chivu sendiri pernah bermain untuk Ajax bersama John Heitinga (kini pelatih Ajax) pada 2001–2003.
“Saya puas dengan kedewasaan tim hari ini. Kemenangan ini penting untuk mengembalikan kepercayaan diri,” ujar Chivu usai laga.
(*)
| Alonso Langsung Bidik Barcelona di El Clasico usai Real Madrid Libas Juventus di Liga Champions |
|
|---|
| Komentar Terbaru Igor Tudor Juventus Keok Lawan Real Madrid di Liga Champions |
|
|---|
| Sosok Fermin Lopez, Disorot usai Barcelona Pesta Gol di Liga Champions |
|
|---|
| Reaksi Hansi Flick usai Barcelona Gebuk Olympiacos, Real Madrid Nunggu di El Clasico |
|
|---|
| Komentar Chivu usai Inter Milan Pesta Gol di Liga Champions, Alarm Buat Napoli di Liga Italia |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltara/foto/bank/originals/SELEBRASI-THURAM-Striker-Inter-Milan-Marcus-Thuram-melakukan-selebrasi.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.