Tundukkan Brentford, Tottenham Tunggu Pemenang Man United vs Man City di Final Piala Liga Inggris

Berhasil tundukkan Brentford, Tottenham tunggu pemenang Man United vs Man City di final Piala Liga Inggris.

Twitter / @SpursOfficial
Selebrasi pemain Tottenham di Piala Liga Inggris. (Twitter / @SpursOfficial) 

TRIBUNKALTARA.COM - Berhasil tundukkan Brentford, Tottenham tunggu pemenang Man United vs Man City di final Piala Liga Inggris.

Hasil positif diraih Tottenham pada kompetisi Piala Liga Inggris, anak asuh Jose Mourinho sukses melaju ke final musim ini seusai menyingkirkan tim Divisi Championship, Brentford.

Laga semifinal Tottenham vs Brentford berlangsung di Tottenham Hotspur Stadium, Rabu (6/1/2021) dini hari WIB.

Tottenham berhak mendapatkan tiket final setelah mengalahkan Brentford dua gol tanpa balas.

Gol kemenangan Tottenham dicetak oleh Moussa Sissoko pada menit ke-12 dan Son Heung-min (70').

Brentford yang sebenarnya mampu meladeni permainan Tottenham harus bermain 10 orang pada menit ke-86 setelah Josh Dasilva mendapat kartu merah.

Kemenangan atas Brentford membuat Tottenham mengakhiri penantian enam tahun untuk kembali menjadi finalis Piala Liga Inggris.

Selanjutnya, Tottenham harus menunggu hasil laga Man United vs Man City untuk mengetahui lawannya di final Piala Liga Inggris nanti.

Laga semifinal Man United vs Man City akan dihelat di Stadion Old Trafford, Rabu (6/1/2021) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

Jalannya pertandingan Tottenham vs Brentford:

Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, menurunkan skuad terbaiknya pada laga kali ini.

Jose Mourinho terlihat tidak ingin meremehkan Brentford dengan langsung menurunkan duo Harry Kane dan Son Heung-min.

Bertindak sebagai tuan rumah, Tottenham mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu.

Usaha Tottenham langsung berbuah hasil pada menit ke-12.

Moussa Sissoko sukses membawa Tottenham unggul 1-0 setelah memaksimalkan umpan silang Sergio Reguillon dengan sundulan.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved