Piala Eropa 2020
Live Streaming Skotlandia vs Rep Ceko Euro 2020, Bek Liverpool jadi Kapten, Tayang di RCTI Skor 0-0
Saksikan Live Streaming Skotlandia vs Rep Ceko di Euro 2020, bek Liverpool Andy Robertson jadi Kapten, tayang siaran langsung via RCTI dan Mola TV.
Nantinya Andy Robertson tak sendirian berjuang di Timnas Skotlandia.
Bek Liverpool itu akan mendapat bantuan dari gelandang andalan Man United, Scott McTominay.
Diharapkan kolaborasi keduanya mampu menghasilkan kemenangan bagi Skotlandia di Euro 2020.
Baca juga: Jadwal Piala Eropa Spanyol vs Swedia, La Furia Roja Tanpa Pemimpin, Tayang di RCTI Pukul 02.00 Wib
Sementara itu di kubu Rep Ceko, skuad asuhan Jaroslav Silhavy ini akan mengandalkan Patrick Shick sebagai ujung tombak.
Mantan penyerang AS Roma itu mendapat kepercayaan agar merusak pertahanan Skotlandia.
Selain Patrick Shick, Jakub Jankto juga siap memberi kejutan pada Skotlandia.
Berikut susunan pemain Skotlandia vs Rep Ceko :
- Skotlandia (3-5-2):
David Marshall; Grant Hanley, Liam Cooper, Jack Hendry; S. O'Donnell, S. Armstrong, J. McGinn, Scott McTominay, (c) Andy Robertson; Lyndon Dykes, Ryan Christie.
Pelatih: Steve Clark
- Rep Ceko (4-2-3-1):
Tomas Vaclik; Vladimir Coufal, Ondrej Celustka, Tomas Kalas, Jan Boril; Tomas Soucek, Alex Kral; Lukas Masopust, (c) Vladimír Darida, Jakub Jankto; Patrik Schick
Pelatih: Jaroslav Silhavy
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltara/foto/bank/originals/skotlandia-vs-ceko-14062021.jpg)