Berita Bulungan Terkini

Rencana Digelar 2 Hari, Pasar Murah Disperindagkop Bulungan Batasi Beli Minyak Goreng Hanya 4 Liter

Rencana digelar 2 hari, Pasar Murah Disperindagkop Bulungan batasi warga beli minyak horeng hanya 4 liter.

Penulis: - | Editor: M Purnomo Susanto
TRIBUNKALTARA.COM/GEORGIE SENTANA HASIAN SILALAHI
Suasana antrean masyarakat beli bahan sembako di Pasar Murah Disperindagkop Bulungan Rabu (13/4/2022). 

“Sekarang ini gula saja yang naik di pasaran. Tetapi, kenaikannya masih wajar, dari Rp 15.000 per kilogram naik menjadi Rp 15.500,” ucapnya.

Lebih lanjut Murtina juga menyampaikan walaupun ada kenaikan masih dalam terkendali. Sementara untuk komoditas lainnya masih terpantau normal.

“Seperti daging ayam masih Rp 43 ribu per kilogram sampai Rp 44 ribu per kilogram. Jadi, masih normal,” ungkapnya.

Senada, Nurma salah satu peserta beli minyak goreng kemasan 2 liter di pasar murah Disperindagkop juga menuturkan sangat berbeda dengan harga di Pasar Induk Tanjung Selor.

"Ya bagaimana semua orang butuh minyak goreng harga terjangkau. Meskipun tidak sulit lagi cari minyak goreng di pasar tapi di pasar murah ini Rp 47 Ribu kalau di pasar Induk Rp 58 Ribu untuk ukuran 2 liter, lalu antri nya tidak panjang di pasar murah," ucapnya.

Sementara itu, Bupati Bulungan, Syarwani mendorong Disperindagkop untuk terus menggelar pasar murah.

Apalagi selama Ramadan ini kebutuhan masyarakat terus meningkat.

Baca juga: Targetkan Seribu Saluran Setahun, PDAM Bulungan Klaim 16 Ribu Pelanggan Sudah Terakses Air Bersih

“Ini yang harus kita antisipasi. Jangan sampai di lapangan terjadi kelangkaan maupun kenaikan harga, apalagi komoditas kebutuhan bahan pokok sampai lebaran dan cuti bersama masyarakat banyak membutuhkan,” ucapnya.

Karena itu, Syarwani mengimbau Disperindagkop dan UMKM Bulungan diharapkan bisa terus melakukan monitoring (pemantauan) harga dan ketersediaan stok pangan di pasaran.

“Jadi, saya mengimbau kepada Disperindagkop supaya pastikan stok tersedia dan harga terjangkau," ungkapnya.

Penulis : Georgie Sentana Hasian Silalahi

Sumber: Tribun Kaltara
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved