Berita Nunukan Terkini

Tim Polsek Nunukan Gerebek dan Bakar Dua Arena Judi Sabung Ayam di Jalan Persemaian

Kapolsek Nunukan AKP Ridwan sebut, Senin 15 Agustus 2022 malam timnya melaksanakan pembongkaran dan pembakaran dua arena judi sabung ayam di Nunukan.

Penulis: Febrianus Felis | Editor: Junisah
TRIBUNKALTARA.COM/ HO-Ridwan
Unit gabungan Polsek Nunukan bakar dua arena judi sabung ayam sekaligus di Jalan Persemaian, RT 29, Kelurahan Nunukan Barat, Senin (15/08/2022), malam. 

TRIBUNKALTARA.COM, NUNUKAN - Unit gabungan Polsek Nunukan membongkar sekaligus membakar dua arena judi sabung ayam di Jalan Persemaian, RT 29, Kelurahan Nunukan Barat, Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara (Kaltara) Senin (15/08/2022), malam.

Kapolsek Nunukan AKP Ridwan Supangat mengatakan tadi malam sekira pukul 19.45 Wita, unit gabungan melaksanakan pembongkaran dan pembakaran dua arena judi sabung ayam.

"Kami dapat laporan dari Bhabinkamtibmas Nunukan barat bahwa ada tempat yang terindikasi arena judi sabung ayam yang digunakan sekelompok masyarakat.

Akhirnya saya perintahkan personel untuk cek ke lapangan," kata Ridwan Supangat kepada TribunKaltara.com, Selasa (16/08/2022), pukul 10.30 Wita.

Baca juga: TNI-Polri Obok-obok Arena Sabung Ayam di Tulin Onsoi Nunukan, 2 Orang Terduga Pelaku Diamankan

Menurut Ridwan, saat petugas menuju lokasi yang dimaksud, mereka mendapati gubuk lapak yang terbuat dari kayu dan bambu dengan atap terpal.

Tak jauh dari lokasi tersebut yang masih dalam wilayah RT 29, didapati juga arena judi sabung ayam.

Baca juga: Berantas Perjudian dan Sabung Ayam, Polisi Dilibatkan Kawal Penegakan Perda Trantibum Malinau

Lebih lanjut Ridwan sampaikan, begitu mendapati dua arena judi sabung ayam, petugas langsung membongkar lalu membakarnya.

"Kami duga tempat sabung ayam itu sudah lama tidak digunakan. Biar bahan-bahan yang sudah kami bongkar tidak bisa digunakan kembali, sehingga kami bakar," ucapnya.

Unit gabungan Polsek Nunukan bakar dua arena judi sabung ayam sekaligus di Jalan Persemaian, RT 29, Kelurahan Nunukan Barat, Senin (15/08/2022), malam.
Unit gabungan Polsek Nunukan bakar dua arena judi sabung ayam sekaligus di Jalan Persemaian, RT 29, Kelurahan Nunukan Barat, Senin (15/08/2022), malam. (TRIBUNKALTARA.COM/ HO-Ridwan)

Ridwan mengaku saat petugas lakukan penggerebekan tidak ditemukan aktivitas perjudian.

Dia sampaikan komitmen pihaknya untuk memberantas segala bentuk perjudian di wilayah hukum Polres Nunukan.

Baca juga: Berantas Perjudian dan Sabung Ayam, Polisi Dilibatkan Kawal Penegakan Perda Trantibum Malinau

"Ya semoga setelah ini ada peran serta masyarakat, tokoh masyarakat, tokoh agama untuk membantu melakukan fungsi kontrol.

Termasuk langkah antisipasi dengan memberikan informasi kepada pihak kepolisian untuk ditindaklanjuti," ujar Ridwan.

(*)

Penulis: Febrianus Felis

Sumber: Tribun Kaltara
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved