Kumpulan Pantun
Kumpulan Pantun Bertema Hujan, Berisi Pesan Syahdu untuk Ungkapan Rindu hingga Romantis
Simak kumpulan pantun bertema hujan, bisa jadi kata-syahdu nan romantis untuk orang tersayang
Editor:
Hajrah
TRIBUNKALTARA.COM/ MOHAMMAD SUPRI
Simak kumpulan pantun bertema hujan berisi kata-kata romantis
Ingin jajan anak Belanda,
Pergi lari ke kebun tebu.
Ketika hujan deras melanda,
Kenapa rindu menggebu-gebu.
Jalan-jalan ke Pantai Carita,
Pulangnya membeli mie kucai.
Pada hujan aku bercerita,
Tentang cinta yang tak pernah usai.
Obat herbal mari diramu,
Walau pahit tuk mengobati.
Cinta ini kukirimkan padamu,
Semoga engkau akan mengerti.
Baca juga: Kumpulan Pantun Jenaka Mengusir Kebosanan, Dijamin Anti Boring dan Menghibur Banget
Pohon sagu pohon kelapa,
Sungguh enak dimakannya.
Kuketuk pintu dan jendela cinta,
Semoga engkau membukakannya.
Mangga kueni dari lembah,
Lembah hijau begitu sunyi.
Cinta ini begitu indah,
Lebih indah dari pelangi.
(*)