Kabar Artis
Hati-Hati ada Akun Facebook yang Mencatut Nama Erina Gudono: Sudah di Hack Sejak 2019
Erina Gudono beber akun Facebook yang mencatut nama dirinya. Sebut jika ia sudah tidak aktif di media sosial tersebut sejak diretas 2019 lalu
TRIBUNKALTARA.COM- Erina Gudono membeberkan akun Facebook palsu yang mencatutu namanya.
Istri Kaesang Pangarep lantas membagikan sebuah tangkapan layar yang memperlihatkan sebuah akun Facebook yang bernama Erina Sofia Gudono.
Tak hanya menggunakan nama Erina Gudono saja, akun Facebook tersebut juga memajang foto yang sama dengan yang digunakan Finalis Putri Indonesia 2022 itu di akun Instagram pribadinya.
Bermaksud meluruskan agar tak ada celah bagi orang yang tidak bertanggung jawab menggunakan namanya, Erina Gudono menjelaskan jika dirinya sudah tidak menggunakan Facebook sejak 2019.
Hal tersebut lantaran akun Facebook miliknya sudah diretas.
Erina Gudono mengatakan jika akun Facebook lamanya menggunakan foto dirinya semasa SMA.
Selain itu, akun Facebook milik mantu Jokowi itu menggunakan nama Erina Gudono, bukan Erina Sofia Gudono.
Menurut Erina Gudono, sejak akun Facebook miliknya diretas tahun 2019, ia tak pernah lagi bermain media sosial tersebut.
"Facebook aku (Erina Gudono, ciri2 foto profil jaman SMA sudah di hack sejak 2019, jadi aku nggak pernah buka fb lagi," terang Erina Gudono.

Erina Gudono sendiri hanya memiliki dua akun media sosial.
Anak ketiga dari empat bersaudara itu memiliki akun Instagram dengan pengikut 1 juta.
Selain Instagram, Erina Gudono juga memiliki akun TikTok.
Namun tak seperti di Instagram, Erina Gudono terbilang jarang aktif mengunggah konten di platform TikTok pribadinya.
Selama ini Erina Gudono memang jauh lebih aktif berinteraksi di Instagram.
Curhat Doddy Sudrajat Sudah 9 Bulan tak Bisa Bertemu Gala Sky, Benarkah Dipersulit H Faisal? |
![]() |
---|
Dugaan Alshad Ahmad Nikahi Nissa Asyifa Saat Pacaran dengan Tiara Andini, Pertemuan Awal Disorot |
![]() |
---|
Sidang Perdana Kasus KDRT Ferry Irawan akan Digelar 27 Maret 2023 di Pengadilan Negeri Kediri |
![]() |
---|
Beda dari Boy William dan Kiky Saputri, Erina Gudono Puji Aksi Panggung Jennie BLACKPINK di Jakarta |
![]() |
---|
Bukan Cesen, Ini Sosok Member JKT 48 yang Sebenarnya Diincar Marshel Widianto: Tebar Jala |
![]() |
---|